NGERI! Ini yang Bakal terjadi pada Dunia Jika Manusia Berhenti Punya Anak Selama 30 Tahun

NGERI! Ini yang Bakal terjadi pada Dunia Jika Manusia Berhenti Punya Anak Selama 30 Tahun
Populasi manusia di negara miskin (berdikarionline.com)

Untuk negara yang punya masalah dengan over populasi. Mengontrol populasi dengan menghentikan angka kelahiran selama 30 tahun memang hipotesis yang menarik. Meski ya tentu saja praktiknya tidak mudah sama sekali.

Apalagi, menurut angka kematian saat ini. Ketika manusia berhenti memiliki keturunan selama 30 tahun, populasi internasional akan turun dari 7,4 miliar sampai 5,6 miliar. Jumlah yang besar ini tentu bagus banget untuk lingkungan dan sumber daya.

Sayangnya, ide ini gak bagus-bagus amat untuk masa depan dan kelestarian spesies manusia. Sebab jika rata-rata penduduk global sekarang 29, maka usia mereka 30 tahun mendatang akan hampir 60 tahun. Atau malah 60 tahun lebih. 

Stabilitas sosial akan terganggu karena jumlah manusia akan sangat berkurang, begitu juga angkatan kerja. Tidak ada lagi orang yang merawat orangtuanya, tidak ada lagi pembangunan infrastruktur, perekonomian juga akan sedikit demi sedikit mengalami keruntuhan karena jumlah konsumen yang berkurang.

Wah serem juga ya ternyata?



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"