Seri pertama MotoGP 2021 yang digelar di Sirkuit Losail, Qatar, akhir pekan lalu, diwarnai dengan kejutan lewat aksi Jorge Martin. Berkat aksi ini, rookie Pramac Ducati ini lantas dijuluki sebagai anak ajaib.
Keajaiban Martin ini bermula ketika ia mengawali bapalan dari grid 14. Memulai balapan dari grid belakang, ia berhasil melesat dan menyalip sejumlah pembalap papan atas yang berada di depannya. Alhasil aksi ini yang membuat banyak orang kemudian kepincut.
Aksi Martin bisa dikatakan luar biasa. Ia berhasil meliuk-liuk dari sisi kanan lalu memotong ke kiri demi berupaya menempati posisi terdepan. Ia bahkan sempat berada di posisi depan hingga dua putaran sebelum akhirnya posisinya melorot.
Sayangnya ia tak mampu mempertahankan performa apiknya di awal balapan lantaran terus melorot hingga ke posisi 15. Pada akhir balapan, ia pun hanya mengoleksi satu poin saja.