Modus Pilot Ganjen yang Suka Ngelecehin Pramugari, dari Nyolek-Nyolek Sampai Mau Kasih Uang Jajan dengan Syarat....

Modus Pilot Ganjen yang Suka Ngelecehin Pramugari, dari Nyolek-Nyolek Sampai Mau Kasih Uang Jajan dengan Syarat....

Sama seperti pekerjaan lain yang punya risiko dan rawan pelecehan bagi wanita. Begitu juga profesi pramugari. Selain punya risiko mengalami kecelakaan ketika penerbangan. Pramugari juga berisiko mendapat perlakuan tak senonoh dari kru kabin maupun kapten mereka sendiri.

Hal ini sudah bukan rahasia lagi. Meskipun tak semua pilot berhidung belang. Tapi, bisa dikatakan tak sedikit juga pilot yang suka 'nakal' pada pramugari.

Dalam sebuah video yang diunggah di kanal YouTube Vincent Raditya, seorang pramugari membongkar pengalamannya sering diperlakukan tak senonoh oleh rekan kerjanya sendiri, termasuk pilot.

Wawancara Kapten Raditya pada pramugari korban pelecehan (merdeka.com)

# Diajak Makan Berdua

Pengalaman buruk pertamanya dimulai saat ia baru bergabung dalam sebuah maskapai penerbangan. Saat itu Laura memiliki jadwal penerbangan dengan seorang kapten selama 3 hari.

Awalnya pertemuan mereka berlangsung wajar. Sesuai dengan budaya para kru pesawat. Namun, begitu pendaratan pertama di hari pertama kerja, Laura sudah merasakan keanehan.

Laura mengungkapkan bahwa kapten tersebut mengajaknya makan bersama. Laura kira ia akan makan bersama sang kapten dan kru lainnya. Tapi ternyata cuma berdua. Maka Laura pun menolak dengan alasan sudah janjian makan dengan kru kabin lainnya.

# Sempat Dicolek-Colek

Di hari kedua, Laura mulai terganggu dengan perlakuan sang kapten yang sering mencoleknya saat memanggil. Laura pun kemudian meminta seniornya agar posisinya bisa dipindah ke belakang pesawat.

Karena jika ia bertugas di bagian depan, mau tidak mau ia harus mengurus kokpit di mana kapten itu berada. Apesnya, permintaan itu tidak disetujui sang kapten. Ia ingin Laura tetap bertugas di bagian depan hingga hari ketiga. 

Ketika penerbangan, sang kapten kemudian menanyakan perihal permintaannya pindah posisi tugas. Lagi-lagi Laura memberikan alasan. 

Sampai akhirnya sang kapten mulai mengarahkan pembicaraan menjurus ke topik yang gak jelas. Seperti menanyakan tempat tinggdal dan menawarinya membayari apartemennya.

“Ini yang di-bold, sih. Yang bener-bener buat aku freeze dan sedikit, bukan sedikit, tapi syok sih. Dia ngomong gini, mau gak apart-nya saya bayarin? Gitu..,” ungkap Laura.

# Menawari Akan Mentransfer Uang Jajan dengan Syarat



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"