Itulah alasan mengapa bunga udumbara ini erat kaitannya dengan spiritualitas, terutama kepercayaan Buddhisme.
Dalam kepercayaan Buddha, kemunculan bunga udumbara ini berkaitan dengan sebuah pertanda gaib dan tidak baik. Namun dampak setelahnya diyakini akan baik.
Kemunculan udumbara berkaitan dengan lahirnya seorang pemimpin yang adil dan bijaksana. Hal ini tertulis dalam kitab suci Buddha Huilin Phonetics and Interpretations.
"Bunga udumbara adalah produk dari adanya pertanda gaib dan tidak baik; sebuah bunga langit yang tidak dapat ditemukan di dunia manusia. Apabila Raja Roda Emas turun ke dunia manusia, bunga ini akan muncul mengikuti kemunculan kebajikan serta berkah yang melimpah."
Itulah kisah tentang bunga udumbara yang disebut bunga dari langit. Bunga ini diyakini mekar setiap 3.000 tahun sekali dan dianggap akan membawa berkah. Ada yang pernah liat gak gengs?