Kronologi Lift Ayuterra Resort Ubud Jatuh, 5 Orang Meninggal Dunia

Kronologi Lift Ayuterra Resort Ubud Jatuh, 5 Orang Meninggal Dunia
Lift Ayuterra Resort Ubud Jatuh (via Radar Kudus)

Akibat kejadian itu, lima orang yang ada di dalam lift dinyatakan meninggal dunia. Dua di antaranya meninggal di tempat, sedangkan tiga lainnya menghembuskan napas terakhir saat menjalani perawatan medis di Rumah Sakit Payangan, Gianyar, Bali.

Tak lama setelah lift jatuh, dua orang korban sudah meninggal di tempat, sementara tiga orang lainnya masih bernapas. Evakuasi langsung dilakukan, sayang ketiga korban tersebut akhirnya juga meninggal dunia di rumah sakit. Sementara itu, korban yang sudah meninggal di tempat dievakuasi ke RS Ari Canti, Gianyar.

Detik-Detik Kejadian

Lift Ayuterra Resort Ubud Jatuh (via Balifactualnews)

Berdasarkan penuturan saksi mata, I Ketut Suwiarta, saat itu kelima korban akan naik ke lantai atas dengan menggunakan lift. Namun setelah beberapa saat, tiba-tiba terdengar suara benturan keras dan teriakan. Ketut Suwiarta dan beberapa karyawan lainnya langsung mengecek kondisi dan menuruni tangga. Sesampainya di bawah, tabung lift dalam keadaan pecah dan lima penumpang di dalamnya tergeletak di lantai.

“Tabung lift hancur dan pecah, pagar pengaman yang terbuat dari kayu hancur dan lantai tembok pengaman rusak/hancur,” lanjut Made Uder.

Sedang dalam Penyelidikan Polisi



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"