Kotak Pandora dan Wabah yang Menyelimuti Bumi, Tanda Agar Manusia Gak Boleh Serakah

Kotak Pandora dan Wabah yang Menyelimuti Bumi, Tanda Agar Manusia Gak Boleh Serakah

Mitos kotak Pandora dianggap sebagai salah satu mitos perilaku manusia paling deskriptif dalam mitologi Yunani. Orang Yunani kuno membuat kisah ini untuk mengajari diri mereka sendiri kalau manusia itu makhluk yang punya keterbatasan. Ketika alam mulai marah dan ngasih bencana gak berkesudahan mausia gak bisa apa-apa.

Mirip kayak kejadiansaat ini. Ketika wabah corona menyelimuti bumi, manusia cuma bisa berusaha semaksimal mungkin. Di tengah jumlah korban yang terus bertambah. Mulai banyak yang sadar bahwa bumi butuh jedadan manusia dengan uangnya gak bisa membeli jaminan 100% terhindar. Virus bisa menyera siapa aja.

Dewa zeus (hipwallpaper.com)

Pandora, menurut mitos, adalah wanita yang diciptakan oleh para Dewa. Tapi tujuan penciptaan Pandora ini bukan untuk memberikan kebahagiaan pada umat manusia.

Pandora diciptakan sebagai hukuman bagi umat manusia. Zeus pengen menghukum mansia karena Prometheus mencuri api untuk memberikannya kepada mereka. Prometheus jua dihukum karena telah mencuri.

Hephaestus menciptakannya dari tanah liat, membentuknya dengan sempurna, Aphrodite memberikan kewanitaannya dan Athena mengajarkan kerajinan. Hermes diperintahkan oleh Zeus untuk mengajarinya menjadi penipu, keras kepala dan ingin tahu.

Pandora dan kotaknya (tes.com)

Pandora diberi kotak atau kendi, yang disebut "pithos" dalam bahasa Yunani. Dewa memberitahunya bahwa kotak itu berisi hadiah khusus dari mereka, tetapi dia gak pernah diizinkan untuk membuka kotak itu gengs.

Pandora dibawa Hermes ke Epimetheus, saudara lelaki Prometheus, untuk menjadi istrinya. Prometheus menasihati Epimetheus untuk tidak menerima apa pun dari para Dewa, tetapi dia melihat Pandora dan kagum dengan kecantikannya, sehingga dia langsung menerimanya.

Pandora berusaha menjinakkan rasa ingin tahunya, tetapi pada akhirnya ia tidak bisa menahan diri lagi. Pandora membuka kotak itu dan semua penyakit dan kesulitan yang disembunyikan para dewa di dalam kotak mulai keluar.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"