Kisah Pesugihan Toni yang Menikahi Peri Demi Cepat Kaya

Kisah Pesugihan Toni yang Menikahi Peri Demi Cepat Kaya

Emangsih kalau dilihat-lihat Toni gak ada bedanya sama kebanyakan pria lainnya. Pria berusia 35 tahun ini nampak masih demen nongkrong di angkringan sama teman-temannya.

Namun malam ini perbincangan mereka cukup banyak dan dalam, seputaran perempuan, harta dan juga jabatan. Hal itu adalah 3 hal yang tak dimiliki Toni Priandaru, yup itu nama lengkapnya.

Miskin (Tribunnews.com)

Dibandingkan dengan tiga kawannya, usaha Toni masihlah kurang sukses. Bisnisnya gagal terus dan menyisakan segudang utang. 

Bisnis jualan salad itu sudah menjadi bisnis ke 5 nya. Tetapi tampaknya bisnis kuliner miliknya juga tak memiliki prospek jelas. Haduh, nasib, pikirnya.

  

Lahir dari keluarga tajir dan memiliki lingkungan pertemanan yang hedon, Toni tak sudi meminta bantuan mereka. Ia lebih suka bekerja keras sendiri tanpa meminta bantuan. 

Menurutnya, ia bisa melakukan semuanya sendiri, meskipun yang terlihat justru Toni menggali kuburannya sendiri. 

Joko, Ali, dan Budi hanya bisa memandangi kawannya dengan harap-harap cemas. Mereka bertiga telah menikah dan memiliki bisnis yang stabil. 

Tetapi Toni dengan idealismenya masih belum mampu menjaga bisnis agar tetap bertahan. Ia juga memilih untuk melajang sampai entah kapan.

Malam itu, mereka bertiga tampak gembira. Ketiganya memesan secangkir kopi dan beberapa cemilan untuk menemani update kehidupan para sahabat. 

Meski usahanya nyaris gulung tikar, Toni mampu menyembunyikannya. Ia pandai menutupi masalah dengan seringai besar di wajahnya. Membuat ketiga sahabatnya mampu tertipu.

Nizam yang tengah mendapat promosi di kantornya tidak sengaja menyeletuk “Kamu mending nikah saja sama peri, Ton. Biar dapat banyak harta” tuturnya sembari tertawa terbahak-bahak. 

Celotehan Nizam kemudian disambut tawa oleh yang lain. Menganggap hanya sebatas gurauan belaka. Tapi tidak dengan Toni yang sebenarnya tengah frustrasi. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"