Kisah Harta Karun Bung Karno Berupa Ribuan Ton Emas yang Tersimpan di Swiss dan Kekayaan Majapahit

Kisah Harta Karun Bung Karno Berupa Ribuan Ton Emas yang Tersimpan di Swiss dan Kekayaan Majapahit

Bung Karno adalah presiden pertama Republik Indonesia yang kerap dihubungkan dengan kisah-kisah tentang harta karun. Salah satu kisahnya menceritakan bahwa terdapat harta warisan berupa keberadaan ribuan ton emas di Swiss.

Kisah harta karun tampaknya sangat meyakinkan karena keterkaitannya dengan pihak asing. Termasuk sebuah surat misterius tentang harta karun tersebut.

Kisah ini seolah-olah menjadi harapan baru bagi Indonesia yang disebut-sebut bisa menyelamatkan negeri ini dari jeratan utang. 

Tapi, apakah Indonesia memiliki harta karun tersebut di Swiss?

Dokumen The Green Hilton Agreement (kompasiana.com)

Beberapa dari kisah tersebut tampaknya bukan desas-desus belaka. Ada yang telah terbukti, dan beberapa lainnya tampak seperti konspirasi atau imajinasi semata.

Kisah harta karun berupa ribuan ton emas yang disimpan di Swiss masih menjadi misteri. Hingga kini, harta karun itu belum bisa dibuktikan keberadaannya. Padahal, keberadaannya telah berusaha dibuktikan lewat kepemilikan surat-surat yang termaktub dalam "The Green Hilton Memorial Agreement".

Para sejarawan Indonesia secara tegas mengatakan hal itu hanyalah kebohongan dan tidak masuk akal.

Di balik itu, upaya untuk mengungkap keberadaan harta karun Bung Karno masih terus dilakukan. Sekelompok pemburu harta karun di Jember, Jawa Timur misalnya. Mereka telah berusaha mengungkap keberadaan barang berharga milik Bung Karno.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"