Kisah Cinta Ganjar Pranowo, Gubernur Humble yang Tiga Kali Ditolak Wanita hingga Pernikahan Berawal dari KKN

Kisah Cinta Ganjar Pranowo, Gubernur Humble yang Tiga Kali Ditolak Wanita hingga Pernikahan Berawal dari KKN

Sosok Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo memang kerap mencuri perhatian. Nggak cuma karena gaya kepemimpinannya, Ganjar Pranowo juga dikenal begitu romantis dengan sang istri tercinta, Siti Atikoh.

Namun siapa sangka, di balik rumah tangganya yang begitu harmonis, rupanya Ganjar Pranowo juga menyimpan kisah cinta pilu nan menyedihkan yang masih dikenangnya hingga kini. Penasaran seperti apa kisahnya? Simak bareng-bareng, ya!

Kisah Cinta Ganjar Pranowo (Instgaram)

Kisah cinta Ganjar Pranowo ini ia ungkap kala menjadi bintang tamu di kanal YouTube The Hermansyah A6 yang diunggah pada 21 Juli 2020 lalu.

Pada Ashanty dan Anang, ayah satu putra ini blak-blakan jika cintanya sempat ditolak 3 orang perempuan.

"Saya itu tiga kali naksir cewek ditolak," kata Ganjar dikutip dari kanal YouTube The Hermansyah A6.

Tiga kali ditolak, 'Dewi Fortuna' pun seolah mulai berpihak pada Ganjar. Kala itu, Ganjar yang mengenyam pendidikan di Universitas Gadjah Mada (UGM) tanpa sengaja bertemu dengan Siti Atikoh.

Kisah cinta keduanya rupanya bermula kala mereka menjalani KKN di lokasi yang sama.

"Kita sih nggak ada cerita naksir. Ngobrol-ngobrol tapi ngeklop," sambungnya.

Hingga akhirnya, KKN tersebut membawa Ganjar dan Atikoh makin dekat hingga memutuskan untuk pacaran.

Sama-sama tak pernah menjalin cinta sebelumnya, keduanya akhirnya menjalani hubungan serius bahkan telah mengenal keluarga satu sama lain.

Pada Ashanty dan Anang, Ganjar bahkan memuji kegigihan keluarga Atikoh kala itu. Pasalnya, kala Ganjar mengenal Atikoh, perempuan yang kini menjadi istrinya itu hidup sebagai yatim piatu.

"Saat itu saya datang ke rumahnya, perjuangan keluarganya hebat, luar biasa," tambahnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"