Nama adalah doa, begitulah yang dipercaya banyak orang di Indonesia. Tapi biasanya, orang-orang dari berbagai suku di Indonesia punya nama keluarga. Sementara orang Jawa tidak.
Kenapa sih orang Jawa biasanya nggak punya nama keluarga seperti suku-suku lain di Indonesia?
Yap, orang-orang dari berbagai suku di Indonesia rata-rata punya nama keluarga. Mulai dari Batak, Minang, Manado, Bugis, Ambon, hingga Papua, rata-rata punya nama keluarga.
Nama keluarga juga biasanya melekat pada nama orang asing dari berbagai belahan dunia.
Tapi Suku Jawa sendiri rata-rata nggak punya nama keluarga di belakang namanya. Bahkan ada nama seseorang yang hanya satu kata aja.
Demi mengetahui hal ini, seorang antropolog asal Amerika Serikat bernama Clifford Geertz berusaha menemukan jawabannya. Geertz pun melakukan penelitian terkait hal ini selama bertahun-tahun dengan menetap di Kediri, Jawa Timur.