Kamu Harus Waspada, Ini Penyebab Kartu ATM Tertelan

Kamu Harus Waspada, Ini Penyebab Kartu ATM Tertelan

Siapa sih yang nggak bingung kalau kartu ATMnya tertelan? Nah, biar nggak mengalaminya, kamu harus mewaspadai berbagai penyebabnya berikut ini, deh, gengs.

Saat kamu sedang butuh uang tunai, pasti bakal mencari ATM, kan? Masalahnya, terkadang di ATM, kamu justru mengalami masalah tak terduga seperti kartu ATM tertelan. Alih-alih dapat uang, kamu malah jadi kebingungan. Selain bingung, kamu juga harus siap ribet.

Gimana nggak ribet, kamu harus segera mengurusnya di bank tempat kamu menabung. Ada biaya juga untuk mendapatkan kartu ATM yang baru. Padahal, bisa jadi kamu nggak punya uang sama sekali. Duh, makin runyam, deh.

Nah, biar kamu waspada, ada lho sejumlah penyebab kartu ATM tertelan yang perlu kamu waspadai. Apa sajakah itu?

1. Mati Listrik

Ini beneran! Kalau sampai mati listrik atau terjadi pemadaman dan di mesin ATM yang kamu datangi nggak punya energi cadangan, ya pada akhirnya ATM kamu tertelan. Hal ini disebabkan oleh mesin ATM yang juga bakal langsung kehabisan energi sehingga langsung mati.

Untungnya, kebanyakan ATM kini sudah dilengkapi dengan genset. Jikalau nggak ada genset, setidaknya ada UPS yang memungkinkan mesin ATM nggak langsung mati saat ada pemadaman. Jadi, kamu masih punya waktu untuk mengeluarkan kartu ATM, deh.

Ini Penyebab Kartu ATM Tertelan (Pojok Jakarta)

2. Gangguan Pada Mesin ATM

Selain mati listrik, penyebab kartu ATM tertelan lainnya adalah saat mesin ATM mengalami gangguan alias eror. Gangguannya bisa banyak, lo, dari jaringan bermasalah, slot mesin bermasalah, atau sistem operasi ATM. Kalau sampai begini, mau nggak mau ATM harus diperbaiki oleh teknisi agar bisa berjalan lagi dengan normal.

Nah, biar kamu nggak sampai kena masalah ini, pastikan untuk mengecek saat akan melakukan transaksi. Biasanya sih, kalau mesin ATM bermasalah, kartu nggak bakal masuk dengan cepat dan cenderung pelan. Lebih baik cari ATM lain jika ada indikasi seperti ini ya, gengs.

3. Kartu Nggak Kunjung Diambil Saat Transaksi Sudah Selesai

Kalau transaksi sudah selesai dan kartu ATM sudah keluar separuh, sebaiknya segera kamu tarik. Kalau nggak kunjung ditarik, bisa jadi akan masuk kembali ke mesin ATM. Alhasil, kartu ATM kamu tertelan deh.

Memang, nggak ada kejelasan soal seberapa cepat sebaiknya kamu segera menarik kartu ATM. Tapi sebaiknya segera deh tarik kartu ATM kamu agar nggak tertelan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"