Kabar Gembira! Indonesia Fashion Week 2022 Digelar Offline, Berikut Detail Acaranya

Kabar Gembira! Indonesia Fashion Week 2022 Digelar Offline, Berikut Detail Acaranya

Pada tanggal 13-17 April 2022 mendatang, Indonesia Fashion Week 2022  akan digelar secara offline. IFW, biasa ajang ini disebut dilangsungkan di Jakarta Convention Center.IFW digagas oleh Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia atau APPMI.

IFW 2022 terasa spesial karena pada IFW 2020 dan 2021 diselenggarakan secara virtual.Sudah banyak insan fashion Indonesia yang menunggu IFW bisa disaksikan secara langsung seperti tahun-tahun sebelum pandemi COVID-19 terjadi di Indonesia.

“Ini adalah sebuah awal yang baik untuk bangkit kembali dari keterpurukan selama 2 tahun. Sehingga kami butuh sebanyak-banyaknya dukungan baik dari stakeholders maupun dari pemerintah. Sehingga ke depan, kami bisa menjadi lebih baik dalam menjadikan IFW sebagai kendaraan dalam membangun serta memperkokoh industri kreatif khususnya fesyen,” kata Poppy Dharsono selaku Ketua Umum APPMI dan Presiden IFW 2022 melalui keterangan pers kepada Paragram.

Indonesia Fashion Week 2022 Digelar Offline, Berikut Rincian Acaranya (iNews)

Kehadiran IFW 2022 akan menjadi spirit dan semangat baru untuk mengajak para pelaku UKM agar bangkit setelah 2 tahun dilanda pandemi. Tak dipungkiri dunia fashion pun ikut terkena imbas selama 2 tahun belakangan. IFW kali ini akan mendapatkan dukungan dari beberapa pihak yang bekerja sama dengan APPMI, salah satunya produk Wardah Beauty.

IFW juga mendapatkan suntikan moral dari Kementerian terkait khususnya Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang selalu bersama-sama menyelanggarakan event tersebut setiap tahunnya

 “Berangkat dari komitmen tersebut, kami berterima kasih telah diberikan kepercayaan menjadi Official Marketplace dan Ticketing Partner Indonesia Fashion Week 2022. Lewat kolaborasi ini, kami berharap bisa turut mendorong pertumbuhan industri fesyen tanah Indonesia Fashion Week merupakan ajang fashion terbesar di Tanah Air yang bertujuan mendukung industri fashion di Indonesia,” ujar Poppy.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"