Jas hujan adalah salah satu penemuan penting di dunia. Jas hujan berfungsi untuk melindungi diri kita dari basah akibat tetesan air hujan.
Pelindung badan dari air hujan ini, kini lebih populer digunakan oleh para pengendara sepeda motor. Soalnya kurang cocok aja sih kalo naik motor pake payung gitu.
Jas hujan bikin semua hal jadi lebih simpel. Soalnya jas hujan jaman sekarang dirancang khusus menggunakan lembaran kain yang tahan air.
Jas hujan yang kita kenal sekarang emang udah kayak gitu, tapi siapa sangka kalo ternyata jas hujan punya sejarah panjang juga loh.
Saat pertama kali ditemukan, jas hujan merupakan semacam mantel yang sangat simpel. Tujuannya sama kok, ya melindungi badan kita dari hujan sembari kita beraktivitas.
Salah satu jas hujan paling awal di dunia dirancang oleh peradaban China Kuno. Pakaian pelindung hujan itu didokumentasikan dalam sebuah puisi yang ditulis sekitar tahun 1000 masehi.
Jas hujan China kuno saat itu terbuat dari jerami atau rumput yang dibuat menjadi jubah. Mereka yang menggunakannya adalah petani agar tetap bisa bekerja di ladang atau sawah saat musim hujan.