Inilah 5 Misteri Dunia Penerbangan yang Teka-Tekinya Belum Pernah Terjawab (Bagian 2)

Inilah 5 Misteri Dunia Penerbangan yang Teka-Tekinya Belum Pernah Terjawab (Bagian 2)

8. Pesawat Tiger Line 739

8. Pesawat Tiger Line 739 Pesawat Tiger Line (flickr.com)

Tahun 1962, konstelasi Lockheed membawa 96 tentara dan 11 awak. Mereka lepas landas di Samudra Pasifik dan setelah itu menghilang selamanya.

Setelah itu, pihak militer melakukan misi pencarian dan penyelamatan terbesar dalam sejarah Pasifik. Sayangnya, tak satu orang pun berhasil ditemukan.

Sejumlah spekulasi menyebut bahwa penerbangan itu telah dibajak, disabotase. Dan, tak ada bukti kuat lainnya.

Sementara para pelaut dari kapal tanker Liberia sempat melaporkan melihat bola api yang muncul di laut. Dugaan itu mengarah kepada pesawat Tiger Line 739 yang meledak. Namun situasi ini tak terkonfirmasi hingga kini.

9. Pembajakan pesawat oleh D. B. Cooper

9. Pembajakan pesawat oleh D. B. Cooper Poster pencarian D. B. Cooper (newsmax.com)

Seorang pria tak dikenal isebut sebagai D. B. Cooper. Pria ini disebut-sebut sebagai pembajak pesawat Boeing 727 dalam penerbangan dari Portland menuju Seattle, AS pada 24 November 1971.

Cooper sempat mengambil kendali pesawat dan meminta uang tebusan sebesar 200 ribu dollar AS jika ingin semua penumpang di pesawat itu selamat. Kemudian, Cooper meminta pilot untuk terbang rendah di atas Meksiko.

Setelah itu, Cooper terjun payung dari pesawat dan benar-benar lenyap. Pencarian pun dilakukan, namun Cooper tak pernah terendus jejaknya. Siapa pria itu pun masih misteri, sebab ia memesan tiket penerbangan atas nama Dan Cooper. Terus ngapain ya dia?

10. Pesawat Star Dust

10. Pesawat Star Dust Pesawat Star Dust (newsbeast.gr)

Pesawat Star Dust hilang pada 1947. Star Dust saat itu membawa 11 penumpang dan pencariannya tak membuahkan hasil. Deretan asumsi pun muncul seperti sabotase hingga penculikan alien.

Namun, sekitar 50 tahun kemudian, misteri dunia penerbangan dalam kasus ini terungkap. Persisnya setelah es glasial di Pegunungan Andes meleleh tauhn 1999 lalu. Bangkai pesawat Star Dust pun ditemukan di sana.

Setelah itu diketahui bahwa pesawat itu jatuh ke pegunungan bersalju dan langsung terkubur timbunan salju. Jadi, misteri dunia penerbangan untuk kasus ini barulah terungkap setelah setengah abad kemudian.

Bagaimana dengan pesawat lain yang menghilang? Malaysia Airlines MH370 misalnya. Mungkin membutuhkan waktu yang lama sampai misteri itu bisa terungkap.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"