Duh, baru-baru ini ilmuwan digemparkan dengan penemuan unik. Tubuh seekor hewan mirip anjing yang diperkirakan berasal dari 18ribu tahun lalu ditemukan.
Ilmuwan Rusia menemukan tubuh hewan tersebut di dekat Yakutsk, Siberia timur. Hewan itu rupanya terawetkan oleh kondisi permafrost (tanah yang berada di titik beku pada suhu 0 derajat selsius).
Hidung, bulu, dan giginya masih utuh loh. Dengan memakai penanggalan karbon pada tulang rusuk, ahli dari Sweden's Centre for Palaeogenetics mampu menemukan kalo spesies ini udah membeku sejak 18 ribu tahun lalu.
Tapi sayangnya, dengan tes DNA sejauh ini belum bisa menetapkan apakah hewan itu anjing atau serigala. Lalu, analisis genom menunjukan kalo berjenis kelamin laki-laki. Ilmuwan pun ngasih nama hewan ini "Dogor" yang artinya teman dalam bahasa Yakutsk.