Gimana Nasib Pemerintahan DKI Jakarta Setelah Gubernur dan Wakilnya Isolasi Mandiri karena Positif Covid-19?

Gimana Nasib Pemerintahan DKI Jakarta Setelah Gubernur dan Wakilnya Isolasi Mandiri karena Positif Covid-19?

Gunernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan bahwa dirinya positi Covid-19. Kabar ini dia umumkan lewat media sosialnya.

Sementara sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria juga positif Covid-19. Kedua pemimpin DKI Jakarta itu kemudian lakukan isolasi mandiri.

Meski isolasi mandiri, Anies memastikan roda pemerintahan tetap berjalan dan tak akan terganggu. Emang gimana cara keduanya menjalankan roda pemerintahan?

Anies Baswedan mengatakan, begitu dia positif Covid-19, dia memilih isolasi mandiri di rumah dinas Gubernur DKI Jakarta di Menteng, Jakarta Pusat. Anies akan sendirian di rumah dinas itu. Sementara keluarganya akan tetap tinggal di rumah pribadinya.

Selama isolasi, Anies memastikan tetap bekerja. Anies akan memantau pemerintahan secara daring atau online.

“Saya bekerja secara virtual di rumah dinas, pimpin rapat secara virtual dan memang sejak Maret kita terbiasa bekerja virtual dan saya pastikan tak akan ada gangguan dalam proses pengambilan keputusan dan proses pemerintahan,” ujarnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"