Gibran Ikut Dituduh Beli Ijazah Dari Luar Negeri, Reaksi Balasannya Dan Kaesang Malah Sukses Bikin Ngakak

Gibran Ikut Dituduh Beli Ijazah Dari Luar Negeri, Reaksi Balasannya Dan Kaesang Malah Sukses Bikin Ngakak

Setelah Presiden Joko Widodo (Jokowi), giliran putra sulungnya yakni Gibran Rakabuming Raka ikut dituduh memiliki ijazah palsu. Hal ini diketahui dari cuitan yang diunggah Wali Kota Solo itu melalui akun Twitter @gibran_tweet.

Tampak Gibran memposting screenshot yang memperlihatkan komentar seorang netizen dengan nama Ahmad Junaidi. Di situ, dia menuding ijazah yang dimiliki Gibran Rakabuming Raka hasil membeli di luar negeri.

"Gibran pun ijazah beli di luar negeri," tulis netizen tersebut dalam foto tersebut yang diunggah Gibran Rakabuming Raka itu pada Selasa, 11 Oktober 2022.

Alih-alih marah, Gibran justru menanggapi cibiran itu dengan reaksi kocak. Dia berseloroh dengan mengatakan ijazahnya dibeli di salah satu marketplace. "Beli di shopee dapat cashback dan free ongkir," cuit Gibran dalam akun bercentang biru itu.

Reaksi Kocak Kaesang Soal Ijazah Gibran (Twitter)

Tak hanya itu, seorang netizen lainnya memberikan pembelaan dengan mengunggah foto Gibran Rakabuming Raka saat memegang ijazah bersama seorang pria bule dengan memakai toga kelulusan. Melihat foto itu, suami Selvi Ananda ini malah meminta untuk dianalisa.

"Gibran @gibran_tweet tercyduk beli Ijazah dari luar negeri. Pasti mahal bayarnya," kata akun @yusuf_dumdum. "Coba fotonya biar dianalisa oleh @DokterTifa. Siapa tau ini hasil editan," balas Gibran Rakabuming Raka seakan ikut meragukannya [ada Rabu, 12 Oktober 2022.

Tidak disangka, cuitan itu ikut dikomentari oleh adik bungsunya Gibran, Kaesang Pangarep yang memang dikenal akif mencuit di Twitter. Bukannya baper lantaran ijazah kakaknya dituding hasil membeli, Kaesang malah ikut meragukan dengan melontarkan candaan.

Kekasih Erina Gudono itu justru meminta Gibran Rakabuming Raka untuk mengakuinya. "NGAKU KAMU MAS WALI," cuit Kaesang melalui akun pribadinya, @kaesanggp.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"