Gegara Jet-Lag, Cincin Kawin Seorang Wanita Tertelan, Tiba-Tiba Keluar dengan Cara Tak Terduga

Gegara Jet-Lag, Cincin Kawin Seorang Wanita Tertelan, Tiba-Tiba Keluar dengan Cara Tak Terduga

Kisah unik datang dari wanita bernama Dannah McMichael. Ia adalah warga AS yang tak sengaja menelan cincin kawinnya karena panik dan kelelahan akibat jet-lag.

Ia menceritakan kisahnya di Instagram hingga viral. Semua berawal ketika Dannah dan suaminya pergi ke beberapa negara dalam waktu berdekatan. Berangkat dari Atlanta ke Los Angeles, kemudian lanjut ke Filipina, dan mendarat di Thailand untuk liburan.

Dannah mengaku tak sempat tidur karena penerbangannya yang padat. Apalagi, dirinya juga membawa 2 anak kecil sehingga membuatnya sangat kelelahan.

Ilustrasi cincin nikah (via freepik)

Usai menjelajahi sebuah desa di Thailand, Dannah dan suaminya, Randy, kembali ke hotel untuk bersiap tidur. Sebelum mandi, Dannah melepas cincin kawinnya dan meminum vitamin rambut. 

"Tanpa melihat, saya memasukkan semuanya ke dalam mulut saya dan menenggaknya dengan air," kenang Dannah saat diwawancarai Newsweek.

"Saya mulai tersedak, jadi saya mencoba memuntahkannya kembali, tetapi tidak bisa. Saya minum lebih banyak air lagi dan mencoba mendorongnya dengan jari," lanjut Dannah.

Saat malam, Dannah tersadar jika cincinnya hilang. Suaminya sempat mengatakan bila cincinnya mungkin terjatuh atau ditelan oleh Dannah.

Saat itu pula, mereka mencari klinik dengan fasilitas x-ray dan dua hari kemudian, merea menemukannya. Ternyata benar, Dannah tak sengaja menelan cincinnya. Untungnya, tak perlu tindakan bedah atau laporoskopi. Cincin itu seketika berhasil keluar lewat BAB.

"Berhasil pada percobaan kedua, berkat pil magnesium," ujarnya.

Unggahan Dannah telah dilihat 10,5 juta kali di Instagram dan mendapat ratusan ribu likes.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"