Contoh Pendahuluan Laporan, Sikat

Contoh Pendahuluan Laporan, Sikat

Membuat sebuah laporan baik makalah atau karya tulis ilmiah harus di awali dengan pendahuluan kan? Pada bagian ini, penulis akan memaparkan secara ringkas dan padat tentang tujuan dan topik yang akan dibahas.

Pembaca akan menemukan sebab penelitian ini dilakukan oleh sang penulis. Jadi intinya, pendahuluan bisa dikatakan sebagai bagian paling inti dan krusial pada makalah gengs.

Sering banget para penulis, siswa, maupun mahasiswa yang sering salah memahami apa itu pendahuluan. Kebanyakan dari mereka menganggap pendahuluan sama saja dengan kata pengantar pada sebuah buku.

Padahal ya gak gitu juga, karena pendahuluan tak sedikitpun yang menyinggung masalah kehidupan sang penulis. Jadi gimana? Liat deh contohnya di bawah ini.

Contoh pendahuluan laporan PKL(elcucodigital.com)

Contoh pendahuluan laporan PKL

Pada bagian ini, penulis berusaha menjelaskan bagaimana dan apa tujuan diadakannya PKL. Mengapa PKL menjadi penting dan apa saja manfaat yang dirasakan oleh siswa/i usai melaksanakannya. Semua itu harus dirangkum secara jelas sebagai gambaran para pembaca saat pertama kali membukanya. Pendahuluan berisi latar belakang, rumusan masalah dan tujuan.

Praktek kerja lapangan adalah program pendidikan yang dikhususkan bagi siswa atau siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK). Program ini bertujuan menempa ilmu yang didapat oleh para siswa dan siswi di sekolah pada perusahaan. Sekolah secara sistematis menjalin kerjasama dengan perusahaan yang dapat mengasah kemampuan dan ilmu pengetahuan para siswa dan siswi.

Dengan bekerja langsung pada perusahaan, siswa dan siswi diharapkan menjadi tenaga profesional. Usai menempuh pendidikan formal, setidaknya mereka sudah memiliki bekal untuk terjun langsung di dunia kerja. Hal ini tentu saja menjadi poin plus tersendiri bagi lulusan SMK yang ingin langsung mengabdi. Pasalnya untuk lulusan SMA seringkali mengalami hambatan pada kemampuan atau skill.

Siswa dan siswi SMA tidak dibekali kemampuan khusus layaknya siswa dan siswi SMK. Mereka sekedar belajar teori di kelas dari para guru yang mengabdi. Sedangkan siswa dan siswi SMK memiliki kesempatan terjun langsung untuk belajar bagaimana dunia kerja secara langsung. Selama bebarapa waktu, mereka akan mendapatkan pengalaman yang sangat berharga.

Setidaknya siswa dan siswi SMK memperoleh kiat, ilmu dan teknik yang lebih mumpuni. Ilmu pengetahuan seyogyanya tidak hanya diperoleh dari dunia pendidikan formal. Tetapi siswa dan siswi bisa mendapatkannya dari manapun, termasuk selama PKL. Untuk kiat sendiri, mereka baru bisa merasakan dan menemukannya tatkala terjun di dunia kerja profesional itu sendiri.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"