Cara Membuat Bakso Ayam yang Enak, Mudah dan Bisa Dijual

Cara Membuat Bakso Ayam yang Enak, Mudah dan Bisa Dijual

Pada umumnya, bakso terdiri dari pentol bakso, mie, tahu dan disiram dengan kuah kaldu sapi. Namun, kini, sudah ada berbagai variasi bakso yang bisa kamu temui. Cara membuat bakso pun jadinya semakin beragam. Mulai dari bakso urat, hingga bakso pentol kecil yang dijual dengan harga seribuan.

Bakso (cookpad.com)

Mumpung masih puasa, kamu bisa lho menjadikan waktu sore untuk mengasah kemampuan memasak. Kamu juga bisa lho mengaplikasikan cara membuat bakso di bawah. Pengin mencoba? Langsung scrolling, ya.

Bahan membuat bakso ayam

  • 1 sendok teh garam
  • 1 butir telur
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • 1 kg daging ayam
  • 2 liter air
  • 50 gram tepung kanji
  • 4 siung bawang putih yang sudah dihaluskan
  • 1 sendok teh lada bubuk
  • 40 gram es batu yang dihancurkan

Cara membuat bakso ayam

  • Masukkan daging ayam yang sudah digiling ke dalam wadah. Lalu, campurkan tepung kanji, lada bubuk, bawang putih yang sudah dihaluskan, telur, garam serta bawang merah goreng. Uleni dengan tangan atau juga bisa menggunakan alat sampai semua tercampur.
  • Kalo tekstur adonan masih sulit dibentuk dan lembek, coba deh tambahkan es batu. Perlahan dan sedikit demi sedikit aja. Tambahkan hingga adona bisa dan siap dibentuk.
  • Nah, langkah kedua, siapkan air yang direbus dalam panci hingga mendidih.
  • Setelah itu, ambil aja adonan tersebut menggunakan tangan  lalu bentuk bulat. Bisa menggunakan kedua tangan atau dengan satu tangan yang ditekan hingga adonan keluar melalui jari telunjuk dan jempol.

Cara membuat bakso (jajanbaso.com)

  • Kalo sudah berhasil membentuk bulat, masukan adonan tersebut ke dalam air mendidih.
  • Lanjutkan dan ulangi langkah di atas hingga seluruh adonan habis.
  • Nah, kalo pentol bakso sudah terlihat matang, kamu sudah boleh buat mengangkatnya, lho.

Nah, di atas adalah cara membuat bakso ayam yang bisa kamu coba. Tapi, menikmati bakso tanpa kuah tentu bakal kurang sedap. Biar sajian bisa menggugah selera makan, kamu wajib dong mengiring bakso dengan siraman kuah. Untuk bahan dan cara membuat kuah bakso, scrolling lagi, ya.

Bahan membuat kuah bakso:

  • 1/2 kilogram tulang sapi atau tetelan sapi
  • 12 siung bawang putih yang sudah diuleg sampai halus.
  • 1 bungkus kaldu sapi instan
  • Merica halus secukupnya
  • Garam secukupnya
  • 1 liter air bersih

Cara membuat kuah bakso:

  • Pertama, siapkan terlebih dahulu panci yang sudah diisi air secukupnya. Lalu, rebus hingga mendidih.
  • Jika air sudah mendidih, masukkan aja tulang sapi dan tetelan. Rebus hingga jadi empuk. Nah, selama proses pemasakan ini, buang kotoran yang mungkin masih menempel dan buih air yang baik ke atas.

Kuah bakso (resepcaramemasak.info)

  • Kalo sudah, siapkan penggorengan dan beri minyak secukupnya untuk menumis.
  • Nah, di bagian ini, masukkan bawang putih yang sudah dicincang halus lalu tumis hingga tercium bau harum. Kalo sudah, matikan api penggorengan.
  • Kemudian, masukkan tumisan tersebut ke dalam kuah kaldu sapi. Campurkan dengan merica dan garam bubuk ke dalam panci.
  • Aduk semua hingga rata dan mendidih. Kalo sudah, kuah bakso siap untuk dinikmati.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"