Bekerja setelah lulus kuliah adalah hal yang biasa dilakukan banyak orang. Alasannya agar jam kerja tidak mengganggu fokus belajar di bangku kuliah. Padahal, ada banyak manfaat yang bisa didapat jika mahasiswa mau bekerja sebelum lulus kuliah.
Menjadi mahasiswa S1 bukan berarti kegiatannya full belajar di kampus seharian. Padahal mahasiswa sebenarnya memiliki banyak waktu luang untuk berkegiatan lainnya, seperti berorganisasi, magang, studi independen, asistensi, atau bahkan bekerja
Nah, daripada bingung nggak melakukan apa-apa di rumah, lebih baik kamu bekerja saja saat senggang di tengah waktu tidak ada perkuliahan. Dijamin hal tersebut akan berdampak sangat baik saat kamu sudah lulus nanti. Kalau begitu, apa saja manfaat yang bisa kamu dapat jika kamu bekerja sebelum lulus kuliah? Berikut ini beberapa daftarnya seperti dikutip dari laman Binus Online.
1. Memiliki Pengalaman Kerja Lebih Banyak
Manfaat Bekerja Sebelum Lulus Kuliah (via Kampus Budi Bakti)
Bekerja sebelum lulus kuliah akan membuat kamu memiliki pengalaman kerja sesungguhnya. Dalam CV atau resume kamu nantinya akan ada banyak pengalaman kerja yang sudah pernah kamu lakukan. Tentu saja ini akan menjadi nilai lebih, mengingat saat ini persaingan saat mencari kerja begitu ketat.