"Dengan gaji segitu kira-kira yang memungkinkan posisinya atau pekerjaannya misalnya kayak CEO atau bos-bos, owner perusahaan-perusahaan mineral atau pertambangan, energi seperti itu bukan hal yang aneh. Bisnis MLM, bisnis properti, bisnis agen asuransi itu bukan hal yang tidak mungkin kalau mereka bisa mencapainya di usia millenial,” ucapnya.
# Rata-Rata Gaji Karyawan di Indonesia
Kisaran gaji kriteria pasangan idaman tersebut tentu jauh dari realitas rata-rata gaji masyarakat Indonesia ya ges. Apalagi sebagai informasi, rata-rata gaji karyawan atau buruh di Indonesia itu adalah Rp2,92 juta per bulan. Angka ini diperoleh berdasar Survei Angkatan Kerja Nasional (Sakernas) Badan Pusat Statistik (BPS) tahun 2020.
Kalau kaum medioker kayak kita mah kriteria pasangan idamannya yang penting baik, bertanggung jawab, dan punya penghasilan tetap aja. Iya gak sih ges?
Upah tertinggi di Indonesia ada di daerah DKI Jakarta dengan upah rata-rata sebesar Rp 4,59 juta, sementara untuk Kepulauan Riau sebesar Rp 4,07 juta dan di daerah Papua mencapai Rp 3,98 juta per bulan.
Sedangkan rata-rata gaji paling rendah dirasakan oleh warga Jawa Tengah yang cuma sebesar Rp 2,25 juta, termasuk di daerah Nusa Tenggara Timur (NTT) yang berada di kisaran 2,23 juta, dan Sulawesi Barat yang hanya Rp 2,19 juta per bulan.
Sementara itu, rata-rata upah buruh hingga Februari 2020 paling besar ada di sektor pertambangan dan penggalian sebesar Rp 5,1 juta per bulan. Kemudian sektor jasa keuangan dan asuransi sebesar Rp 4,15 juta per bulan, informasi dan komunikasi Rp 4,08 juta per bulan.