Begini Awal Mula Ditemukannya Gunung Bawah Laut di Pacitan, Namanya Jogo Jagad

Begini Awal Mula Ditemukannya Gunung Bawah Laut di Pacitan, Namanya Jogo Jagad

Baru-baru ini, muncul berita yang mengejutkan soal ditemukannya gunung di bawah laut yang berada di Kabupaten Pacitan, Jawa Timur. Penemuan ini didapat oleh tim survei Pusat Pemetaan Kelautan dan Lingkungan Pantai (PKLP), Badan Informasi Geospasial (BIG).

 

Menurut keterangan pihak BIG, gunung tersebut benar-benar berada di bawah dasar laut dengan kedalaman mencapai 6 km dan tinggi yang mencapai sekitar 2.200 meter. Kemudian puncaknya sendiri berada di kedalaman 3,8 km dari permukaan laut.

 

Lebih lanjut, BIG menerangkan bahwa gunung tersebut ditemukan sekitar 260 km di selatan Pacitan, tepatnya pada perbatasan Jawa Tengah dan Jawa Timur. Laporan ini disampaikan langsung oleh Koordinator Pemetaan Kelautan BIG, Fajar Triady Mugiarto.

 

"Gunung bawah laut yang baru ditemukan ini berada sekitar 260 kilometer di selatan Kabupaten Pacitan, tepatnya berada di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur," kata Fajar, mengutip Antara, Jumat (17/2/2023).

Tampak Gunung Jogo Jagad yang berada di kawasan bawah laut Pacitan, Jawa Timur (antara news)

Lalu, penemuan mengejutkan itu terjadi ketika tim dari PKLP BIG sedang survei Landas Kontinen Ekstensi (LKE) di bagian selatan Jawa, Bali, dan Nusa Tenggara. Mereka melakukannya bersama dengan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) selama 52 hari, yakni pada September-November 2022.

 

Perjalanan mereka itu menggunakan Kapal Survei Baruna Jaya III. Lalu untuk tujuan dari survie itu sendiri yakni untuk menerima topografi di bawah laut dengan rinci. Data ini pun bakal digunakan untuk menghitung luas landas kontinen ekstensi di luar 200 mil laut.

 

Fajar juga menjelaskan bila penemuan gunung di bawah laut tersebut sudah dikoordinasikan dengan pihak terkait, seperti ahli di bidang geologi dan hidrografi, hingga perwakilan Pemkab Pacitan dan Pemprov Jatim.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"