Animasi Pendek Bao Sekarang Udah Rilis di YouTube

Animasi Pendek Bao Sekarang Udah Rilis di YouTube

Buat para penggemar Disney, ada kabar baik nih! Saat ini film animasi pendek Disney Pixar, Bao sudah mulai tersedia untuk ditonton gratis lho.

Kabarnya video ini akan diputar di kanal Disney Pixar hanya selama seminggu saja dengan gratis, setelah itu akan dihapus. Pasalnya film pendek ini akan menjadi pembuka sebelum film The Incerdibles 2 (2018) ditayangkan.

Sosok Bao (kabare.id)

Rencananya nanti sebelum film animasi bertema kepahlawanan, The Incredibles 2 akan dimulai, sebelumnya para penonton akan di ajak untuk menonton animasi pendek yang berjudul "Bao" ini.

Dalam film yang berdurasi kurang dari 8 menit ini mengisahkan tentang seorang perempuan berdarah Tiongkok-Kanada yang selalu kesepian. Namun semua kesepian itu berakhir kala roti sejenis bakpao ini hidup. 

Makanan unik ini memiliki kaki dan tangan. Warnanya putih dan memiliki bentuk yang menggemaskan seperti bayi.

Film ini dikerjakan oleh seniman China yang bernama Domee Sh. Kisahnya sebagian besar terinspirasi oleh pengalamannya sendiri. Dulu, ia hidup sendiri ketika ia menjadi imigran asal Tiongkok dan diperlakukan seperti bakpau berharga oleh mamanya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"