6 Tradisi Menyambut Bulan Puasa di Berbagai Daerah, Unik-unik Semua

6 Tradisi Menyambut Bulan Puasa di Berbagai Daerah, Unik-unik Semua

Bulan Ramadan di Indonesia rencananya akan dimulai pada tanggal 2 atau 3 April 2022. Menjelang memasuki ibadah puasa , banyak orang sudah menyiapkan hati termasuk melakukan tradisi menyambut bulan puasa. Di beberapa daerah di Indonesia, tradisi tersebut dilakukan secara turun temurun. Yuk lihat tradisi unik apa saja yang menjadi langganan.

1.    Tradisi Meugang

Tradisi Meugang berasal dari Aceh. Masyarakat aceh melakukan meugang sebagai wujud syukur setelah melewatkan 11 bulan dari bulan Ramadan tahun lalu hingga Ramadan saat ini. Meugang biasanya masyarakat memasak daging dan membagikan kepada orang-orang yang membutuhkan seperti keluarga, anak yatim, dan janda.

2.    Tradisi Malamang

Sumatera Barat ada tradisi Malamang. Tradisi ini juga masih ada hubungan dengan kuliner. Malamang adalah momen dimana warga memasak ketupat yang identik dengan makanan jelang puasa. Biasanya mereka memasak ketupat dan memakan bersama keluarga.

Tradisi Menyambut Bulan Puasa di Berbagai Daerah, Unik-unik Semua (Tempo.co)

3.    Tradisi Nyadran

Nyadran adalah berziarah ke makam. Tradisi ini memang paling umum dilakukan semua orang jelang puasa. Di Jawa Tengah mendatangi makam orang yang sudah meninggal disebut nyadran. Selain berdoa, mereka juga membersihkan makam. Biasanya ada yang menambahkan kegiatan dengan makan bersama di makam.

4.    Tradisi Nyorog

Orang Betawi di Jakarta juga tak mau ketinggalan. Mereka memiliki tradisi yang masih dijaga sampai sekarang yakni nyorog. Nyorog adalah kegiatan yang mengantarkan makanan khas Betawi kepada sanak saudara yang usianya lebih tua. Kegiatan ini juga dianggap sebagai silaturahmi jelang berpuasa.

5.    Tradisi Munggahan

Tradisi munggahan terkenal di Jawa Barat. Munggahan adalah tradisi dimana orang akan saling bermaaf-maafan sebelum memasuki bulan puasa. Biasanya momen ini mendatangkan keharuan karena banyak yang meminta maaf kepada keluarga.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"