Jebakan Pencuri ala Home Alone dari Pensiunan NASA

Jebakan Pencuri ala Home Alone dari Pensiunan NASA

Apa yang dilakukan oleh seorang pensiunan NASA setelah tak lagi mengabdi pada alam semesta? Tentunya dengan otak jenius mereka bisa melakukan banyak hal. Salah satunya yang dilakukan oleh mantan insinyur NASA Mark Rober. Apa yang ia lakukan? Kita lihat dulu apa yang terjadi di Amerika saat ini.

Keranjingan berbelanja online saat ini menjamah hampir di seluruh dunia. Apalagi dengan perusahaan semacam Amazon, membuat banyak warga sana yang cukup browsing di smartphone lantas paket datang di depan rumah.

Bom glitter (macrumors.com)

Masalah muncul kemudian, beberapa kali orang yang tidak bermoral mencuri paket yang ditaruh beranda sebelum pemilik barang mengambilnya. Masalah ini dinilai serius hingga mendorong polisi membuat operasi penumapasan. Bahkan Amazon sedang mengambangkan inovasi teknologi jangka panjang berbentuk kunci pintar. 

Tapi tak satu pun dari usaha ini yang berdampak secara luas. Para korban hingga sekarang masih mendambakan keamanan paket yang dikirim untuk mereka. Barulah muncul gagasan dari Mark Rober. Ia menemukan solusi yang sangat mulia untuk menjahili para pencuri tersebut.

Dalam sebuah video YouTube berjudul "Pencuri Paket vs. Jebakan Bom Glitter", Rober menjelaskan penemuaannya setelah polisi dekat tempat tinggal dia menolak untuk membantunya dalam perang melawan pencuri paket. Dia terinspirasi untuk merancang bentuk keadilannya sendiri.

Hasilnya adalah sebuah paket yang disamarkan sebagai Apple Home Pod. Paket tersebut ketika dibuka akan menyemburkan sebuah ledakan kecil berbentuk glitter halus ke sekeliling parsel tersebut. Selain itu kotak ini akan kentut berkali-kali ke udara. Uniknya semua perangkap, bahkan termasuk reaksi pelaku pencurian, tertangkap di kamera video.

Desain ini membutuhkan waktu enam bulan untuk menjadikannya salah satu perangkap perangakat balas dendam yang manis. Kotak yang sangat canggih karena memanfaatkan teknologi GPS, empat kamera yang dilengkapi LTE, dan tumpukan glitter yang sangat halus sehingga tidak akan segera bersih kalau sekedar dikibas-kibaskan saja. 

Respon netizen terkait penemuan ini lumayan heboh. Semisal orang-orang di Twitter yang bahkan menyarankan untuk menambah lem, serbuk pencetak sidik jari, atau bahkan toner printer laser. Semacam jebakan di film Home Alone yang sering diputar menjelang Natal.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"