Xiaomi Terapkan Sistem Peringatan Dini Gempa di Sejumlah Gadget Mereka

Xiaomi Terapkan Sistem Peringatan Dini Gempa di Sejumlah Gadget Mereka

Teknologi tidak selamanya hanya untuk memuaskan rasa keindahan dan kenyamanan pengalaman menggunakan gadget. Di satu titik, teknologi juga memiliki potensi untuk menyelamatkan jiwamu secara langsung. Meski dalam bentuk gawai kecil berupa smartphone atau smart tv set.

Produsen teknologi asal Tiongkok, Xiaomi mengumumkan bahwa dua gadget mereka, yakni smartphone dan smart tv set, akan memiliki akses ke peringatan dini jika terjadi gempa. Berita ini mereka informasikan pada konferensi tahunan Mi Developer di Bejing.

Perusahaan elektronik Tiongkok tersebut mengatakan bahwa smartphone berbasis MIUI 11 dan smart tv set Mi terbaru akan mendapatkan fitur peringatan dini gempa. Xiaomi mengklaim sistem ini mampu mengirimkan peringatan "hingga puluhan detik" sebelum gempa bumi terjadi.

Xiaomi terapkan sistem peringatan dini gempa (engadget.com)

Sebagai permulaan, fitur tersebut sudah diluncurkan di provinsi Sichuan, Tiongkok. Daerah tersebut merupakan salah satu daerah rawan gempa di negara itu, dan berencana untuk membuatnya tersedia untuk semua pengguna Tiongkok di masa depan.

Menurut TechCrunch, Xiaomi mengatakan kepada peserta konferensi Developer Mi bahwa fitur ini adalah yang pertama dari jenisnya secara global. Namun, seperti kebanyakan teknologi baru, ada contoh sebelumnya. 

Menyusul gempa bumi dan tsunami Tohoku yang mematikan pada 2011, Apple menambahkan peringatan gempa asli ke iPhone di Jepang. Di AS, Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA) menguji sistem Wireless Emergency Alert (WEA) tahun lalu, yang berfungsi pada perangkat iOS dan Android. 

Xiaomi mencatat bahwa peringatan darurat dapat berfungsi tanpa adanya koneksi internet, dan mengatakan bahwa pihaknya bersedia untuk berbagi teknologi dengan perusahaan lain.

Xiaomi terapkan sistem peringatan dini gempa (nytimes.com)

Ngomong-ngomong, para pembuat teknologi mungkin dapat mengambil Indonesia sebagai salah satu wilayah proyek pengembangan. 

Selain berada di wilayang ring of fire yang kerap mengalami masalah gempa. Infrastruktur teknologi di Indonesia yang masih minim merupakan kondisi yang paling mendekati wilayah terdampak bencana. 

Belum lagi kepemilikan gadget orang Indonesia yang tak melulu kelas tinggi. Bagaimanapun keberadaan fitur semacam ini harus dimiliki semua orang dari semua lapisan masyarakat. Tak hanya mereka yang memiliki previlese lebih saja.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"