Wah Gokil! HP Samsung Ini Dipasangkan Baterai 30.000 mAh, Bisa Awet Seminggu

Wah Gokil! HP Samsung Ini Dipasangkan Baterai 30.000 mAh, Bisa Awet Seminggu

Saat ini, telah banyak smartphone yang dibekali dengan baterai berkapasitas besar. Namun, salah satu pengguna di Reddit, menceritakan pengalamannya ketika ia iseng memodifikasi ponselnya dengan menambahkan baterai 30.000 mAh.

 

Ya, dirinya memodifikasi Samsung Galaxy A32 5G dengan baterai raksasa tersebut. Tentunya karena berkapasitas besar, dimensi baterai tersebut juga besar dan tebal.

 

Di postingannya itu, tampak pemilik akun u/Downtown_Cranberry44 mengganti baterai internal miliknya dengan enam baterai Samsung 50E yang digabungkan secara paralel.

 

Modifikasi inilah yang kemudian membuat bobot ponsel menjadi 500 gram. Ponsel modifikasi itu juga ditambahkan port USB-A, USB-C, microUSB, dan Lightning untuk mengisi ulang perangkat lain.

 

Samsung Galaxy A32 5G sendiri sebenarnya sudah punya kapasitas baterai yaitu 5.000 mAh. Dengan begitu, penggunaan ponsel ini pun bisa awet seharian.

Seorang pengguna di Reddit memodifikasi Samsung Galaxy A32 5G dengan baterai 30.000 mAh (reddit)

 

Namun setelah dimodifikasi dengan baterai 30.000 mAh, maka perkiraannya Samsung A32 5G itu bisa bertahan selama satu hingga dua minggu dalam sekali pengisian baterai. Akan tetapi, proses pengisian baterainya sendiri butuh waktu sekitar 7 jam penuh.

 

Tapi ingat, apa yang dilakukan oleh pengguna di Reddit ini sebaiknya tidak ditiru ya, karena beresiko terjadinya kebocoran atau kerusakan pada ponsel.

 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"