Publisher gim THQ Nordic memiliki banyak update dari sejumlah gim dalam laporan pendapatan terbaru perusahaan. Dan yang paling menonjol adalah studio Volition yang berada di dalam kuasa mereka sedang "dalam pengembangan" gim seri Saints Row terbaru.
Meskipun tidak menawarkan detail informasi apapun, semisal kapan gim ini akan dirilis, setidaknya penggemar dapat bersuka cita atas kedarangan Saints ROw. Pasalnya seri gim ini terakhir rilis adalah di tahun 2013 berjudul Saints Row IV.
Di tempat lain, Dambuster Studios mengambil alih pengembangan gim Dead Island 2. Ini adalah studio ketiga yang bertanggung jawab atas sekuel Dead Island yang sudah lama ditunggu-tunggu. Setelah Yager Digital dan Sumo Digital lepas tangan untuk mengerjakan judul tersebut. Langkah ini berarti THQ Nordic mengalihkan pengembangan gim ke dalam salah satu studio internalnya.
Ada juga berita untuk gim TimeSplitters setelah THQ membeli hak waralabanya di tahun lalu. "Kami senang mengumumkan bahwa salah satu pencipta seri, Steve Ellis, telah bergabung dengan kami untuk membantu merencanakan jalan masa depan untuk waralaba ini," katanya dalam laporan pendapatannya.
Sama seperti Saints Row, tidak ada detail lebih lanjut tentang apa yang akan mereka kerjakan dengan franchise tersebut. Meskipun pernyataan ini secara implisit menunjukkan tanda bahwa THQ Nordic sedang bekerja pada game TimeSplitters terbaru.
Selain itu, perusahaan mengatakan bahwa studia pengembang gim mobile mereka, yakni Fishlabs sudah mendapatkan IP baru dan beberapa proyek lainnya. Ia juga mengumumkan telah membeli beberapa studio lagi, termasuk Gunfire Games (Darksiders III) dan Milestone (MotoGP dan Ride).
THQ Nordic sepertinya akan berjaya untuk beberapa tahun yang akan datang melalui proyek menghidupkan kembali gim yang telah mati suri. Meskipun usaha ini bisa mendatangkan masalah lain seperti ekspektasi fans. Namun kerja THQ perlu kita tunggu hasilnya.