Tahun Ini E-KTP Digital Akan Disebar, Dilengkapi QR Code dan Bisa Disimpan di Ponsel

Tahun Ini E-KTP Digital Akan Disebar, Dilengkapi QR Code dan Bisa Disimpan di Ponsel
Uji Coba identitas digital dari Kemendagri (inews.id)

Oleh karena itu, masyarakat harus mendatangi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) supaya e-KTP digital yang hilang bisa dikirim ke nomor HP yang baru.

"Tidak ada lagi konsep KTP-el hilang. KTP-el-nya didigitalkan dalam HP dan ada QR code-nya. Kalau HP hilang, ikut hilang itu identitas digitalnya. Nanti minta lagi ke Dukcapil dikirim ke nomor HP yang baru," ujar Zudan.

# Bagaimana dengan Masyarakat yang Tak Memiliki Ponsel?

Khusus untuk masyarakat yang tak memiliki ponsel, Zudan menjelaskan bahwa mereka akan tetap menggunakan KTP fisik. Dukcapil akan tetap menerapkan prinsip double track system service, yaitu pemberian layanan dengan dua jalur: digital dan manual (fisik).

# Cara Akses E-KTP Digital

Untuk mengakses E-KTP digital, masyarakat harus masuk ke dalam aplikasi identitas digital. Nantinya, masyarakat akan diminta untuk memasukkan NIK sesuai dengan KTP, e-mail, dan nomor ponsel. Lalu masyarakat harus melakukan verifikasi melalui face recognition dan verifikasi e-mail untuk bisa log in ke aplikasi.

Daftar akun aplikasi identitas digital (grobogan.pikiran-rakyat.com)

Di dalam aplikasi identitas digital, masyarakat tidak hanya bisa mengakses e-KTP. Melainkan juga berbagai dokumen kependudukan seperti Kartu Keluarga, data kependudukan, dan dokumen lainnya. Masyarakat juga bisa mengetahui berbagai history aktivitas yang telah dilakukan menggunakan NIK. 

Wah, mantap sih! Semua mulai beralih ke digital.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"