Siapa sangka, 3 pemuda anak bangsa warga Yogyakarta ini adalah sosok di balik pembangunan simulasi analog hidup di Mars (VMARS). Mereka adalah Venzha Christ, Erix Soekamti dan Grayce Soba. Ketiganya telah membangun v.u.f.o.c Mars Analog Research Station untuk menambah pengetahuan dan mendorong industri antariksa nasional.
# Akan Dibangun di Kulon Progo, Yogyakarta
Venzha Christ, inisiator pegiat space art sekaligus Direktur Indonesia Space Science Society (ISSS)
menjelaskan bahwa seharusnysa VMARS mulai dibangun dan beroperasi tahun 2021. Sayangnya, karena pandemi, hal itu belum memungkinkan.
"VMARS rencananya akan dibangun di pegunungan Kulon Progo, dan akan melibatkan banyak pihak baik pemerintah daerah, akademisi, praktisi hingga komunitas," kata Venzha.
Venzha juga juga menjelaskan bahwa ia bersama dengan Erix Soekamti dan Grayce Soba akan berkolaborasi untuk mewujudkan VMARS tahap pertama atau prototipe.