Sadis! Senapan Pemblokir Sinyal

Sadis! Senapan Pemblokir Sinyal

Beda banget sama beberapa produk senapan-senapan pada umumnya gengs. Faktanya Kalashnikov Rex-1 yang merupakan produksi dari perusahaan persenjataan terbesar di Rusia ini, adalah senjata yang bisa bikin drone terblokirdan bahkan sampai memblokir sinyal pada ponsel GSM, 3G dan 4G LTE.

Senjata Kalashnikov Rex-1 yang sedang di demokan di dunia (sputniknews.com)

Emang lagi-lagi Rusia yang bikin senjata mutakhir tiada tara, selalu aja, kalau ga Rusia ya Amerika, kedua negaara ini selalu berlomba-lomba dalam menciptakan senjata berteknologi mutakhir.

Seperti yang diketahui Federasi Rusia, umumnya disebut Rusia, adalah sebuah negara berdaulat yang membentang dengan luas di sebelah timur Eropa dan utara benua Asia. Dengan wilayah yang memiliki luas 17.125.200 km², Rusia dinobatkan sebagai negara terluas di dunia.

Dan diketahui sejak zaman dahulu, jamanya perang dunia Negara Rusia ini adalah negara tandingan dari Amerika serikat, keduanya adalah negara yang menjadi tonggak dunia.

Apabila kedua negara ini berperang maka akan sangat berpengaruh sekali dengan beberapa negara kecil di sekitanya. Itu cuma bahas sedikit terkait rusia ya, back ke topik deh ke sejata Kalashnikov Rex-1 buatan Rusia.

Bentuk dari Kalashnikov Rex-1 (cont.ws)

Sebagaimana dikutip dari situs Sofmag, untuk sinyal ponsel, Rex-1 mampu memblokir atau jamming di rentang frekuensi 800 Mhz, 1,8, 2,1, 2,4 sampai 5.8 Ghz.

Nantinya, senjata pengacau sinyal ini dapat digunakan sebagai pengganggu jaringan sinyal pada ponsel dengan cara memancarkan sinyal pada frekuensi yang sama, dengan pancaraan tenaga yang sangat kuat, sehingga dua sinyal ini bertabrakan dan bakalan saling meniadakan. Efeknya ya sinyal bakalan hilang beberapa waktu.

Dan teknologi Kalashnikov Rex-1 ternyata juga berlaku dengan drone. 

Drone sendiri dikenal dunia untuk penyebutan pesawat tanpa awak yang di kendalikan manusia dari jarak yang sangat jauh. Gak cuma buat kepentingan vidiografi dan buat aksis para kaum sosialmedia, namun drone ternyata sudah digunakan sebagai pemancar sinyal jaringan, dan bisa digunakan sebagai mata-mata di suatu tempat.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"