Ngeri Banget Loh! Google Cloud dan Server Oracle Alami Shut Down Karena Suhu Panas Ekstrem di London

Ngeri Banget Loh! Google Cloud dan Server Oracle Alami Shut Down Karena Suhu Panas Ekstrem di London

Server Google Cloud dan Oracle yang berlokasi di Inggris sedang dalam pemadaman terkait proses pendinginan akibat suhu tinggi di London pada hari Selasa (19/07/2022). Suhu panas yang dialami negara tersebut bahkan telah mencapai rekor 40 derajat Celcius.

Di halaman status Google Cloud-nya, Google mencatat telah mengalami "kegagalan terkait pendinginan" di salah satu pusat datanya yang berbasis di Inggris.

Kota-kota di Inggris yang diterpa cuaca ekstrem panas (indiatoday.in)

“Cuaca ini menyebabkan kegagalan sebagian kapasitas di zona itu, yang menyebabkan penghentian VM [mesin virtual] dan hilangnya mesin untuk sejumlah kecil pelanggan kami,” kata Google.

Perusahaan menambahkan bahwa mereka juga telah "mematikan" beberapa mesinnya untuk mencegah kerusakan lebih lanjut.

# Oracle Juga Alami Hal yang Sama

Sama seperti Google, Oracle memiliki pesan serupa untuk pelanggan di halaman statusnya. Oracle langsung menyebutkan "suhu di luar musim" di Inggris sebagai penyebab pemadaman.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"