Kenalan Sama Emoji Bersuara, Soundmoji dari Facebook

Kenalan Sama Emoji Bersuara, Soundmoji dari Facebook

Ada fitur emoji terbaru dari Facebook Messenger loh, yaitu fitur Soundmoji, sebutan untuk emoji yang bisa mengeluarkan suara. Ketika pengguna mengirimkan emoji dengan ekspresi ketawa, maka kamu bisa mendengarkan suara tertawa yang cukup heboh apabila emoji tersebut di klik.

Ilustrasi fitur Soundmoji di Messenger.(Facebook)

Ada banyak suara unik yang dihasilkan oleh Soundmoji ini, dimana suaranya disesuaikan dengan ekspresi emoji tersebut, bahkan beberapa emoji dilengkapi dengan potongan lagu dari artis ternama hingga soundtrack dari sejumlah serial TV populer.

Contohnya emoji gambar jangkrik akan mengeluarkan suara “krik krik” khas jangkring, atau emoji cincin yang mengeluarkan suara dari lagu 7 Rings milik Ariana Grande. Ada juga emoji untuk mengucapkan selamat yang akan mengeluarkan suara Congratulations dari Post Malone.

Untuk saat ini Soundmoji masih terbatas di Messenger dan belum sebanyak emoji konvensional. Namun pihak Facebook menyebutkan pihaknya akan menambah daftar emoji bersuara tersebut dalam beberapa waktu kedepan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"