Samsung Indonesia akhirnya resmi merilis Galaxy M14 5g dengan kapasitas baterai yang sangat besar.
Ya, smartphone ini dibekali dengan baterai 6.000 mAh. Dengan menjalankan One UI 5.1, sudah dipastikan bila manajemen dayanya akan efisien dan bisa mendukung pemakaian sehari-hari.
Selain itu, Samsung M14 5G juga punya fitur fast charging 25W yang mampu mengisi daya 50% dalam waktu 30 menit saja.
Smartphone ini juga disokong dengan chipset Exynos 1330 dengan fabrikasi 5 nm. Pengguna juga bisa memilih dua opsi RAM yaitu 4 GB dan 6 GB.
Kapasitas memori internalnya pun disediakan hingga 128 GB. Pengguna juga bisa meningkatkan ruang penyimpanan hingga 1 TB.
Layar dari Samsung M14 5G berukuran 6,6 inch dengan panel PLS LCD beresolusi Full HD+ dan refresh gate 90Hz. Di bagian atasnya juga dilengkapi notch Infinity-V yang menjadi rumah bagi kamera depan 13 MP.
Kemudian kamera belakangnya punya 3 bagian, yang komposisinya adalah 50 MP serta lensa makro maupun sensor depth 2 MP.