Fitur Baru Skype Buat Mereka yang Malas Membereskan Ruangan

Fitur Baru Skype Buat Mereka yang Malas Membereskan Ruangan

Jika kalian pernah menggunakan Skype untuk menelepon seseorang dari rumah, semisal untuk urusan pekerjaan, mungkin kalian sering berpakaian ala kadarnya. Terutama di bagian bawah, soalnya ya kalau dari kamera cuma kelihatan bagian atas saja kan. Nggak usah malu mengakui, semua orang pernah melakukan kok.

Tapi beda alasannya jika yang tertangkap kamera juga background ruangan rumah kalian. Baju kotor berserakan di sana-sini, seni dinding yang patut dipertanyakan artistiknya, hingga tulisan "I hate my job, I want to die" yang terpampang begitu saja sebagai latar belakang saat kalian melakukan panggilan video.

Fitur baru Skype (skype.com)

Semua obyek ini tentu terlihat jelas dan sangat mengganggu pandangan orang diseberang sana. Tetapi semua akan berubah ketika Skype selesai mengembangkan sebuah fitur yang tidak seorang pun akan tahu di mana kita sedang berada. Ya perushaan akan menambahkan kemampuan Skpe untuk membuat gambar latar belakang menjadi kabur.

Sama seperti fitur latar belakang kabur (blur) yang diperkenalkan ke Tim Microsoft tahun lalu, fungsi baru milik Skype ini menggunakan AI untuk memilah wajah, lengan, dan rambut untuk di tampilkan, dan di saat yang sama mengaburkan obyek yang lain. 

Fungsi ini tersedia di desktop dan laptop yang menjalankan versi terbaru Skype, dan dapat diaktifkan dengan mengarahkan tombol video Skype dan memilih "blur my background."

Ilustrasi hasil blur background (teamsspecialist.nl)

Hanya saja fitur ini masih bersifat eksperimental, sehingga jangan berharap hasil yang sangat maksimal . Terselip di akhir pengumuman Skype, perusahaan mengatakan, "Kami melakukan yang terbaik untuk memastikan bahwa latar belakang anda selalu kabur, tetapi kami tidak dapat menjamin bahwa latar belakang anda akan selalu kabur." Jadi ada baiknya kalian sebisa mungkin tetap berberes-beras sebelum melakukan panggilan untuk berjaga-jaga.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"