Desain Ulang Galaxy Fold Sudah Siap untuk Diperkenalkan Ulang

Desain Ulang Galaxy Fold Sudah Siap untuk Diperkenalkan Ulang

Apakah kalian masih menunggu ponsel lipat pertama dari Samsung? Meskipun pada saat rilis untuk para tester, ponsel ini sangat jauh dari kata siap karena memiliki banyak masalah. Hanya sekarang ini Bloomberg telah mengutip dari sumber-sumber anonim yang mengatakan bahwa Samsung telah menyelesaikan desain ulang Galaxy Fold hanya dalam dua bulan.

Samsung Galaxy Fold (engadget.com)

Film pelindung sekarang menutupi seluruh layar dan membentang sampai ke dalam bezel. Dengan begitu orang tak lagi akan menariknya secara tidak sengaja. Dan mudah-mudahan desain baru ini dapat mengurangi tampilan lipatan yang ada di tengah layar.

Perubahan fundamental lain tentu terletak pada engsel. Laporan dari Bloomberg tadi juga mengatakan bahwa engsel Galaxy Fold mendapatkan pembaruan yang membuatnya rata dengan tampilan, dan mendorong film ke atas ketika perangkat dibuka.

Jika kalian masih ingat, perangkat yang berharga hampir $ 2.000 tersebut seharusnya sudah ada di pasaran saat ini. Tetapi setelah beberapa penguji memiliki masalah dengan unit ulasan mereka pada bulan April, Samsung menunda peluncuran yang direncanakan dan perangkat telah berada dalam proses penahanan sejak itu.

Kerusakan layar Galaxy Fold (trustedreviews.com)

Apabila semua asumsi itu akurat, dan suku cadang yang diperbaiki akan segera menuju ke Vietnam untuk produksi massal, kalian tetap tak bisa berharap untuk mendengar tanggal peluncuran yang baru bagi ponsel ini. Pasalnya Samsung sudah memiliki acara untuk meluncurkan Galaxy Note 10 di acara Samsung Unpacked di Brooklyn pada 7 Agustus nanti.

Jika memang ponsel ini siap, Samsung tentu akan membuat acara sendiri untuk Galaxy Fold. Dan kita bisa berharap bahwa ponsel ini mungkin akan siap menjelang musim liburan di AS sana.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"