Apple Luncurkan AirPod Pro dengan Fitur Noise Cancelling

Apple Luncurkan AirPod Pro dengan Fitur Noise Cancelling

Setelah rumor tentang versi terbaru dari AirPods beredar selama berbulan-bulan, Apple akhirnya mengumumkan keberadaan perangkat yang secara resmi disebut sebagai AirPods Pro. Bahkan tak perlu diumumkan lewat event rutin perusahaan.

Model baru ini menawarkan fitur noise cancelling aktif dan akses ke Siri secara hands-free. Pro akan dijual dengan harga $ 249 pada tanggal 30 Oktober nanti.

Perubahan terbesar dalam segi desain adalah penambahan penutup telinga berbahan silikon di ujung earpiece. Yang menghasilkan peredam bising lebih baik. Termasuk juga tweak melalui software pada beta iOS 13.

Apple luncurkan AirPod Pro (apple.com)

Apple mengatakan AirPods Pro menawarkan "kualitas suara superior" dengan fitur audio yang disebut Adaptive EQ. Menurut perusahaan, fitur ini akan "secara otomatis mengatur" frekuensi rendah dan menengah untuk disesuaikan dengan telinga setiap orang. 

Ada juga amplifier untuk "suara murni, sangat jernih" dan masa pakai baterai yang lebih lama. Apple mengatakan driver di dalam AirPods Pro dapat menghasilkan bass hingga 20Hz untuk melengkapi kualitas audio "immersive". Apple juga menambahkan bantuan untuk kalian menemukan ear tips paling pas di telinga melalui Ear Tip Fit Test.

Tentu saja tambahan terbesar untuk perangkat ini adalah fitur active noise cancelling-nya (ANC). AirPods Pro menggunakan dua mikrofon pada setiap earbud dan perangkat lunak yang secara terus-menerus menyesuaikan tingkat ANC dengan telinga kalian. 

Satu mikrofon memeriksa kebisingan di sekitar sementara mikrofon lainnya menghadap ke dalam untuk mengambil suara tambahan yang mungkin tersisa. Apple mengatakan pengaturan ini secara kontinyu menganalisis suara 200 kali per detik.

Apple luncurkan AirPod Pro (apple.com)

Teknologi ini sangat dekat dengan Pure ANC milik Beats yang dipasang pada headphone peredam bising mereka. Kalian juga dapat menguji Airpod Pro ANC di gym, karena earbud true wireless ini mendapat rating IPX4 yang seharusnya tahan terhadap keringat saat berolahraga.

Seperti banyak aksesori audio peredam bising, AirPods Pro memiliki mode transparansi ketika kalian perlu mendengar apa yang terjadi di sekitar. Fitur ini dapat diaktifkan langsung di earbud itu sendiri melalui teknologi yang Apple sebut sebagai "force sensor". 

Pada dasarnya, perusahaan menggunakan teknologi itu untuk menawarkan kontrol di atas perangkat, karena kalian juga dapat menggunakannya untuk memutar/menjeda, melewati trek atau menjawab panggilan. 

Kalian memang masih harus menggunakan iPhone untuk membuat penyesuaian volume, tetapi Apple telah menambahkan slider volume ke Control Center atau sesuaikan dengan Apple Watch. Dan chip H1 baru Apple akan membuat Siri 'selalu mendengarkan' command yang kalian berikan.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"