Akhir Masa VSCO Versi Desktop

Akhir Masa VSCO Versi Desktop

Buat kalian yang menggemari edit foto pake aplikasi smartphone, mungkin sudah sangat tahu dengan VSCO. Aplikasi ini bisa dibilang cukup handal untuk meng-handle foto dengan berbagai macam filter. Tak hanya itu VSCO juga dapat digunakan untuk membuat GIF, mengedit video pendek, dan berbagi karya melalui jejaring sosmed mereka sendiri.

Namun mungkin kalian kurang familiar jika VSCO juga memiliki aplikasi yang sama tapi tak serupa untuk versi desktop. Dapat dimaklumi sih karena versi desktop ini tidak digemari pengguna. Bahkan perusahaan sendiri mengakui hal ini.

Akhir VSCO desktop (janejohnsondesign.com)

Mereka telah mengumumkan bahwa VSCO untuk versi desktop akan dihentikan pengambangannya. VSCO Film, nama aplikasi tersebut, tidak akan dilanjutkan keberadaanya mulai 1 Maret 2019. Pengguna tidak akan lagi bisa mengunduh paket preset yang dibeli, melihat license key mereka atau mencari dukungan teknis dari perusahaan pada waktu itu.

Perusahaan telah meminta para pengguna VSCO Film untuk mengunduh preset yang sudah terlanjur mereka beli sebelum tanggal 28 Februari 2018. Perusahaan sendiri akan berfokus pada aplikasi mobile untuk tahun depan dan seterusnya.

Filter VSCO (sellfy.com)

Selain itu, pengguna versi dekstop juga tidak dapat meminta pengembalian uang untuk produk yang sudah terlanjur dibeli. Bagaimanapun juga pembelian ini merupakan kehendak pribadi masing-masing. Terakhir, perusahaan tidak menjamin bahwa VSCO Film akan tetap bisa dijalankan ketika pembaruan di third party seperti Adobe, bahkan ketika muncul kamera baru.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"