3 Temuan Teknologi Terkini yang Sebelumnya Hanya Bisa Kita Temukan di Film Fiksi Ilmiah, Keren Cuy

3 Temuan Teknologi Terkini yang Sebelumnya Hanya Bisa Kita Temukan di Film Fiksi Ilmiah, Keren Cuy

Dunia hari ini, banyak orang menganggap kalo perkembangan teknologi terkini sudah mencapai batasnya. Hampir segala hal dalam kehidupan sudah dibuatkan teknologi. 

Ingin makan tanpa keluar kamar? Layanan aplikasi sudah ada yang memenuhinya. Pesan tiket pun bisa, baik untuk nonton konser, film atau tiket perjalanan menggunakan alat transportasi.

Teknologi terkini (brightside.me)

Terlebih tahun 2018 lalu. Kita bisa menjadi saksi kelahiran ribuan teknologi baru. Beberapa bahkan jenis teknologi yang sebelumnya hanya bisa kita nikmati di televisi melalui film fiksi ilmiah saja!

Penasaran apa aja jenis temuan itu? Nih 3 teknologi terkini yang bakal bikin kamu kagum. Gak kepikiran, deh.

Kacamata yang melindungi mata dari iklan di layar

Pernah kah kamu terganggu dengan layanan iklan di televisi, billboard, atau reklame bercaha di jalan raya? Atau kamu benar-benar dibuat gak nyaman dengan kehadirannya?

Tenang, kacamata yang disebut IRL (In Real Life) ini bisa membantu matamu untuk menutup layanan iklan di layar. 

Dibuat oleh Ivan Cash dan Scott Blew, kacamata ini berfungsi sebagai filer. Selain melindungi mata dari sinar ultraviolet, juga bisa melindungi mata dari radiasi layar iklan. 

Untuk saat ini, kamu bisa membeli kacamata ini melalui situs kickstarter.com dengan harga USD 25 $. Setara dengan harga Rp 358.000.

Kaca yang bisa menemani fitness

Temuan teknologi terbaru ini disebut dengan The Mirror. Bentuknya hanyalah kaca tembok yang bisa menampilkan gerakan dari instruktur fitnes. 



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"