Selain Nunung, Ini Deretan Anggota Srimulat yang Juga Pernah Kena Kasus Narkoba

Selain Nunung, Ini Deretan Anggota Srimulat yang Juga Pernah Kena Kasus Narkoba

Siapa sih yang nggak tahu Srimulat? Grup lawak era 1980-an ini memang terkenal karena guyonan yang lucu dan menghibur. Tapi di balik kejenakaan yang terlihat di layar kaca, ada beberapa anggotanya yang memakai narkoba. Salah satunya adalah Tri Retno Prayudati alias Nunung. 

Tertangkapnya Nunung karena penyalahgunaan narkoba menambah daftar panjang anggota Srimulat yang pernah mengalami kasus serupa. 

Komedian Nunung ditangkap polisi pada Jumat (19/7/2019) di kediamannya di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, atas dugaan penyalahgunaan narkoba jenis sabu. Dalam penangkapan tersebut, polisi menemukan sabu seberat 0,36 gram. Menurut Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, Nunung sudah 10 kali bertransaksi dalam tiga bulan terakhir.

Selain Nunung, berikut deretan anggota Srimulat yang pernah tertangkap karena kasus narkoba…

Doyok

Doyok Doyok ditangkap karena kasus narkoba tahun 2000 (Instagram @doyok178)

Sudarmadji alias Doyok adalah anggota Srimulat pertama yanga tersandung kasus narkoba. Komedian kelahiran Sidoarjo ini ditangkap pada tahun 2000 karena mengonsumsi sabu. Saat itu, Doyok harus menjalani hari-hari di balik jeruji besi Lembaga Permasyarakatan (LP) Tangerang selama satu tahun.

Polo

Polo Anggota Srimulat kedua yang terjerat narkoba (Instagram @dukunlabel)

Polo juga pernah terciduk waktu lagi menggunakan narkoba di sebuah hotel di Jakarta Pusat tahun 2000. Ia ditangkap karena kepemilikan sabu seberat 0,5 gram lalu divonis 7 bulan penjara. Empat tahun kemudian, Polo kembali ditangkap polisi karena kasus serupa. 

Namun saat ini sang pelawak nampaknya sudah kapok berurusan dengan narkoba. Dirinya sekarang aktif di organisasi Generasi Peduli Anti Narkoba (GPAN)  dan sering jadi pembicara pada diskusi soal narkoba. 

Polo mengatakan bahwa recovery dari narkoba itu seumur hidup. Ia pun sedih kalau ada yang menggunakan narkoba, apalagi kali ini yang terkena kasus adalah temannya sendiri. 

“Nggak ada keren-kerennya pakai narkoba, saya sudah buktikan, kucel, kumel. Ketika orang terlibat narkoba pasti punya dunia sendiri,” ujarnya.

Gogon

Gogon Gogon yang identik dengan jambulnya (instagram @tvlegenda)

Dengan penampilan nyentrik, yaitu rambut berjambul, siapa sih yang nggak familiar sama sosok Gogon? Tahun 2007, pelawak dengan nama asli Margono ini ditangkap di Neglasari, Tangerang, Banten, karena ketahuan memiliki narkoba jenis ekstasi. Menanggung akibatnya, Gogon harus menerima hukuman empat tahun penjara.

Tessy

Tessy Tessy Srimulat (ekodediamirnugroho)

Tahun 2014, giliran Kabul alias Tessy yang ditangkap di rumahnya, Kampung Rawa Bugel, Bekasi Utara, atas dugaan penyalahgunaan sabu. Tessy ditangkap polisi karena ketahuan memiliki sabu seberat 1,6 gram. 

Menurut pengakuannya, ia bukan pencandu, hanya memakai narkoba waktu sedang ngumpul sama teman-temannya, bukan untuk bekerja. Tapi, apapun alasannya, ia harus menerima hukuman penjara 10 bulan dan rehabilitasi. 

Nggak cuma itu, sesaat setelah ditangkap, ia mencoba bunuh diri dengan menenggak cairan pembersih. Tapi takdir berkata lain, percobaan bunuh dirinya itu gagal dan membuatnya bangkit untuk menjalankan hidup sebaik mungkin.

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"