Raffi Ahmad Kaget Ditagih Uang Rp2 M Sama Rafathar, Gini Reaksinya Saat Ditanya Saldo Tabungan Sang Anak

Raffi Ahmad Kaget Ditagih Uang Rp2 M Sama Rafathar, Gini Reaksinya Saat Ditanya Saldo Tabungan Sang Anak
Foto: Keluarga Raffi Ahmad (Instagram)

“Sebulan kemudian ditanya, 'pah uangnya udah dikembaliin belum',” bongkar Raffi Ahmad sambil tertawa terbahak-bahak. “Itu polosnya Rafathar aja. Cuman kita udah ngajarin kalau minjem uang selalu diganti. Gua pernah pinjem duit dia buat bangun rumah,” sambungnya.

Mendengar cerita tersebut, Irfan Hakim tampak penasaran dan menanyakan berapa total tabungan yang dimiliki anak pertamanya itu. Namun, Raffi berusaha mengelak dengan mengatakan tidak tahu menahu tentang hal tersebut.

“Rafathar udah punya tabungan berapa miliar sih Fi?,” tanya Irfan Hakim. “Ah itu Gigi yang tahu,” tandas Raffi Ahmad sambil tersenyum simpul.

Pengakuan Raffi Ahmad soal meminjam uang Rafathar ini sukses menjadi sorotan publik sampai viral di media sosial, khususnya TikTok. Banyak netizen yang mengaku iri dengan isi tabungan Rafathar Malik Ahmad yang berjumlah sangat fantastis yakni lebih dari Rp2 miliar.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"