Meskipun memiliki mobil pribadi yang mungkin mewah dan nyaman, bukan berarti beberapa artis ini selalu bergantung pada kendaraan saat melakukan aktivitas di luar rumah. Mereka memilih transporasti publik seperti ojek online, angkutan perkotaan atau angkot, KRL Commuter Line, hingga Mass Rapid Transit atau MRT.
Para artis ini pun tak merasa terganggu dengan privasinya sebagai publik figur ketika harus berdesak-desakan atau menunggu pesanan ojek online misalnya yang kadang lama datang untuk menjemput lalu mengantarkan ke tempat tujuan.
1. Dian Sastrowardoyo
Dian menjadi salah satu artis yang sering menggunakan ojek online atau ojol. Dia sempat melakukan selfie ketika berada di atas motor. Menjadi artis terkenal dan istri dari pengusaha sukses tak membuat Dian gengsi bila harus menembus kemacetan Jakarta menggunakan ojol.
2. Tyas Mirasih
Tyas pernah terciduk tengah menaiki KRL Commuter Line. Perempuan 34 tahun ini terlihat menikmati perjalanan di dalam KRL Commuter Line yang tidak penuh, sebab istri dari Raiden Soedjono tak berdiri dan berhimpitan dengan penumpang lainnya.