Jawab Isu Gak Gaji Karyawan, Manajer Sebut Hamish Daud Juga Sudah 4 Bulan Tak Dibayar

Jawab Isu Gak Gaji Karyawan, Manajer Sebut Hamish Daud Juga Sudah 4 Bulan Tak Dibayar

Hamish Daud belakangan menjadi sasaran hujatan netizen. Hal ini karena suami Raisa tersebut dituduh tidak membayar gaji karyawan perusahaan daur ulang sampah yang dikelolanya bernama Octopus. 

Mengingat statusnya sebagai publik figur, Hamish yang lantas diserbu netizen yang membantu para pegawai menuntut hak mereka. Sampai saat ini, Hamish Daud sendiri masih bungkam soal masalah itu.

Ayah satu orang anak ini tidak memberikan pernyataan apapun terkait masalah yang menyeret namanya. Bahkan Hamish terungkap memutuskan untuk membatasi kolom komentar di akun Instagramnya.

Hamish Daud Diduga Gak Bayar Gaji Karyawan (Berbagai Sumber)

Sementara itu, pihak Hamish Daud yang diwakili sang manajer bernama Vitalia Ramona akhirnya buka suara menanggapi masalah viral di media sosial yang menyangkut nama artisnya tersebut.

Alih-alih menjawab, dia justru meminta awak media untuk bertanya langsung kepada Moehammad Ichsan sebagai Founder dan CEO dari Octopus. Sebab, dia menyebut Hamish hanya sebagai CMO saja.

"Silahkan hubungi bapak Ichsan sebagai founder dan CEO Octopus ya, Hamish hanya sebagai CMO," begitu jawaban Vitalia Ramona melalui pesan singkat saat dihubungi awak media.

Selain itu, Vitalia juga mengungkap fakta bahwa gaji Hamish Daud sendiri belum dibayarkan selama 4 bulan oleh perusahaan itu. "Fyi Hamish pun sudah 4 bulan enggak digaji sama Ichsan," pungkasnya.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"