Ibunda Ustadz Abdul Somad Meninggal, Kepergiannya Begitu Singkat

Ibunda Ustadz Abdul Somad Meninggal, Kepergiannya Begitu Singkat

Dunia per ustadz-an kembali berduka karena kepergian dari ibunda tercinta Ustadz Abdul Somad. Diketahui sang ibunda, Hj Rohana, telah menghembuskan napas terakhirnya pada hari Senin pagi (18/3/2019) kemarin.

Ustadz Abdul Somad pun tak menduga, pasalnya kepergian ibundanya itu terbilang singkat dan tanpa mengalami sakit berkepanjangan.

Almarhumah, Ibu Ustadz Abdul Somad ( tribunnews.com)

Sebelum meninggal, sang ibunda sempat melaksanakan sahur untuk menjalankan ibadah sunnah. Luar biasa ....

Kemudian setelah itu almarhumah pergi mandi dan mengeluhkan kepalanya yang terasa sakit. Ternyata rasa sakit itu yang menjadi pertanda beliau menghadap sang Khalik.

Namun demikian, hal ini justru merupakan yang diinginkan ibundanya Ustadz Abdul Somad lho gengs. Kenapa?

Pasalnya, beliau meninggal dalam keadaan suci dan tengah menjalankan ibadah puasa. Sontak berita ini langsung menyebar ke berbagai sumber.

Banyak yang membicarakan soal sisi kesederhanaan almarhumah semasa hidupnya gengs.

Pasalnya, selama ini kita semua tahu, ibunda ustadz kondang ini jarang banget muncul ke publik ataupun media-media sosial.

Dilansir dari kutipan Tribunnews.com, admin akun Instagram @abdulsomadfans, dari kesaksian orang dekat Ustadz Abdul Somad, Hj Rohana justru masih bersikap begitu bersahaja meski sang anak terkenal seantero negeri.

Jenazah ibunda Ustadz Abdul Somad (tribunnews.com)

Suatu pagi, karena sejalan ke arah kantor. Emak menaiki mobil yang kami bawa, turun di Pasar Pagi Arengka untuk belanja. "Emak pulang macam mano? Kami jemput yo"

"Tak apo, emak naik becak"

Emak tak pernah merepotkan siapapun. Dari emak, kami belajar kuat dan mandiri.

Sumber: ustadz @hidayatabuumar

Kalau diingat-ingat, sebelumnya sebenarnya Ustadz Abdul Somad pernah menuturkan dalam ceramahnya.

Beliau menceritakan bagaimana perjuangan keras ibundanya agar putranya itu bisa bersekolah di Universitas Al Azhar, Mesir.

Menurut Ustadz Abdul Somad, ibundanya juga bukan sosok orang yang terbilang kaya di kampungnya. Namun, beliau bisa mencukupi segala keperluan anak-anaknya, termasuk soal pendidikan. Bayangin keluar negeri lho gengs.

Ustadz Abdul Somad Menangis

Ustadz Abdul Somad sempat menangis di depan ribuan jemaah yang menghadiri tabligh akbar di kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Setelah menerima kabar atas kepergian sang ibundanya kemudian Ustadz Abdul Somad mengajak para jemaah mendoakan ibundanya yang saat itu meninggal di Pekanbaru, Riau.

Meskipun terlihat tabah saat memberi tausiah, di akhir ceramahnya Ustadz Abdul Somad tak bisa menutupi kesedihannya yang mendalam.

Matanya nampak berkaca-kaca saat dia memimpin doa untuk sang ibunda tercinta. Doa pun dibacakan langsung dari mimbar tabligh akbar di Bangkalan, Madura.

Semoga amal dan ibadah ibundanya Ustadz Abdul Somad diterima di sisi Allah ya. Dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan. Amin ....

Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"