Rachel terlihat begitu semangat memberikan bantuan langsung kepada para korban yang sangat membutuhkan bantuan. Bahkan saking semangatnya, Rachel tak segan untuk ikut mengangkat-angkat bantuan di dalam pesawat. Saking lelahnya, Rachel tak sungkan merebahkan tubuhnya di lantai pesawat.
Rachel pun tak mudah saat menuju lokasi bencana. Dia harus menempuh perjalanan selama 6 jam. "Setelah 3 jam udara, 4 jam darat, dan 2 jam laut," tulis Rachel di postingan foto ketika tiba di lokasi bencana. Ia pun langsung bergegas menemui para korban yang masih tinggal di tempat pengungsian.
Rachel Vennya mengajak ngobrol para korban banjir bandang NTT, mulai dari anak-anak, para remaja, hingga orang tua. Rachel Vennya ingin memberikan dorongan support kepada para korban agar bisa melupakan tragedi yang mereka alami beberapa waktu lalu, sembari bisa menguatkan mental mereka.