Dituduh Catut Uang Donasi Raffi Ahmad Untuk Indra Bekti, Aldilla Jelita Bantah Pakai Bukti Ini

Dituduh Catut Uang Donasi Raffi Ahmad Untuk Indra Bekti, Aldilla Jelita Bantah Pakai Bukti Ini
Momen Indra Bekti Ngaku Gak Tahu Donasi Dari Raffi (Berbagai Sumber)

Lebih lanjut, Dilla menegaskan kalau dirinya tidak mengambil sedikit pun uang donasi milik Indra Bekti. Aldilla Jelita menerangkan kalau seluruh pemasukan dan pengeluaran Indra Bekti seluruhnya dia catat dan diketahui oleh bagian keuangan suaminya.

"Disangkanya saya kan ngambil ya, Insha Allah saya enggak makan duit orang. Semua saya kasih tahu ke Mas Indra, aturannya, semuanya udah tertata, tercatat semuanya, bagian keuangan Mas Indra pun sudah tahu," tandas Aldilla Jelita.

Sebagai informasi, Aldila Jelita resmi menggugat cerai Indra Bekti pada Senin, 27 Februari lalu. Pernikahan yang sudah berjalan selama 12 tahun itu diambang perpisahan karena adanya perbedaan prinsip. Rencananya, sidang cerai perdana Indra Bekti dan Aldilla Jelita digelar di Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 13 Maret.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"