Bikin Jiwa Misqueen Bergejolak, Rafathar Beli Mainan Sampai Rp48 Juta, Reaksi Raffi Ahmad Disebut The Real Sultan

Bikin Jiwa Misqueen Bergejolak, Rafathar Beli Mainan Sampai Rp48 Juta, Reaksi Raffi Ahmad Disebut The Real Sultan

Raffi Ahmad  dibuat kaget saat mengetahui putra sulungnya, Rafathar Malik Ahmad  menghabiskan uang Rp48 juta hanya untuk membeli mainan. Kejadian ini bermula saat Raffi mengajak Rafathar dan keponakannya, Areeq ke Pondok Indah Mall untuk menyambangi pameran Marvel Studios: A Universe of Heroes.

Pameran ini merupakan pameran Marvel terbesar di Indonesia sekaligus di Asia Tenggara. Lebih dari 60 koleksi terbaik milik Marvel Studios dipamerkan, mulai dari kostum asli, concept art yang diambil dari film serta serial pilihan Marvel Cinematic Universe (MCU). Adapula permainan interaktif yang tersedia.

Foto: Raffi Ahmad - Rafathar (YouTube/Rans Entertainment)

Setelah berkeliling, Raffi Ahmad memperbolehkan Rafathar dan Areeq membeli total 10 mainan yang dijual di pameran tersebut. Raffi lantas memisahkan diri sejenak. Keduanya kembali bertemu saat makan di restoran. Di situ, Raffi terkejut saat mendapat laporan hasil belanjaan Rafathar.

“Mainannya mana? Ini papa kaget loh belinya banyak sekali, 10 itu maksudnya papa belinya yang kecil-kecil aja. Ini semua Rp48 juta,” ujar Raffi Ahmad sambil berlutut memperlihatkan bon belanjaan pada Rafathar.

Tapi alih-alih marah, Raffi justru tidak mempermasalahkan hal itu. Dia malah meminta Rafathar menjaga mainan miliknya dengan baik. “Ya udah enggak papa sayang, sekali-kali ya. Tapi disimpen mainannya oke?,” sambung Raffi sambil mencium pipi Rafathar kemudian dibalas anggukan kepala oleh sang putra.

Momen ini terekam dalam daily vlog keluarga Raffi Ahmad yang diunggah di kanal YouTube Rans Entertainment. Di situ juga terdengar, kalau salah satu mainan action figur yang dipilih bocah 6 tahun itu bernilai fantastis yakni Rp11 juta.



Facebook Conversations


"Berita ini adalah kiriman dari pengguna, isi dari berita ini merupakan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengguna"