Biasanya kita dengerin lagu sedih itu pas lagi sedih. Kalo dipikir aneh ya, kenapa malah dengerin lagu sedih, sedihnya jadi dobel kan?
Eiitss, jangan salah. Ternyata dengerin lagu sedih itu juga bisa bikin kita happy loh.
Sebuah studi menunjukkan gimana pengaruh lagu atau musik sedih waktu lagi sedih. Ternyata lebih menangkan daripada dengerin lagu yang happy demi memicu kenangan bahagia.
Sebuah studi yang dari Durham University di UK dan University of Jyvaskyla di Finland menganalisa survey yang melibatkan 2436 orang. Ditemukan ada spektrum besar dalam respon dari lagu sedih.
Tapi, ada 3 respon yang utama, yakni perasaan senang, nyaman, dan terluka. Perasaan itu muncul karena kenangan bahagia atau sedih yang terstimulasi dari lagu.