'Khayalan Tingkat Tinggi' ini sendiri bercerita tentang seseorang yang jatuh cinta pada pandangan pertama, tergila-gila hingga membayangkan yang dicintainya itu menjadi pasangan sehidup semati. Kekaguman tersebut muncul ketika melihat keindahannya.
Seperti melihat cahaya yang menyilaukan, membuat diri tak kuat melihat terus menerus karena terlalu indah. Adapun konsep music video ini dibuat berlandaskan 'Noah-Peterpan Universe; yang merupakan kelanjutan dari konsep-konsep video di album Second Chance ini, seperti Kota Mati dan Di Atas Normal.
Buat kamu yang penasaran dengan aksi Ariel NOAH dan Dian Sastro dalam lagu Khayalan Tingkat Tinggi dari NOAH sudah bisa disaksikan di YouTube NOAH Official. Sementara lagunya sudah dapat didengarkan di seluruh platform musik. Yuk langsung di-check!